kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

POLY siapkan capex US$10 juta di 2017


Kamis, 12 Januari 2017 / 21:23 WIB
POLY siapkan capex US$10 juta di 2017


Reporter: Agung Hidayat | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA. PT Asia Pacific Fibers Tbk (POLY) akan memberlakukan penyesuaian harga produk fiber dan filament menyusul kenaikan tarif listrik di tahun ini.  Presiden Direktur PT Asia Pacific Fibers Tbk, Ravi Shankar, mengatakan, POLY masih sangat berhati-hati dalam menentukan harga baru karena daya beli konsumen yang dinilai belum membaik.

PAda 2016, POLY telah mengalokasikan belanja modal sekitar US$ 9 juta guna menambah mesin Draw Texturizing (DT) untuk diversifikasi produk. Sementara di 2017, POLY menyiapkan belanja modal US$ 10 juta untuk peremajaan mesin dan upgrade fasilitas pabrik. Perusahaan tekstil ini berencana akan membuka akses ke segmen baru non-tekstil selain otomotif, yaitu furnishing dan healthcare di tahun depan.

POLY memiliki dua pabrik yakni di Karawang, Jawa Barat dan Kaliwungu, Jawa Tengah. Untuk pabrik di Karawang berkapasitas produksi purified terephthalic acid (PTA) 340.000 ton per tahun, polymer sebesar 330.000 ton per tahun dan staple fiber sebesar 197.000 ton per tahun. Sedangkan pabrik di Kaliwungu memproduksi filament yarn sebesar 197.000 ton per tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×