kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,20   -16,32   -1.74%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sugih Energy (SUGI) siap kelola 44 sumber minyak tua di blok Cepu


Kamis, 30 Januari 2020 / 17:04 WIB
Sugih Energy (SUGI) siap kelola 44 sumber minyak tua di blok Cepu
Jajaran Direksi dan Komisaris PT Sugih Energy Tbk (SUGI) usai Paparan Publik Tahunan di Jakarta Selatan, Kamis (30/1/2020).


Reporter: Dimas Andi | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kendati masih sibuk membenahi kondisi internal perusahaan, PT Sugih Energy Tbk (SUGI) tetap mencari peluang ekspansi bisnis demi meraih kinerja yang lebih baik di masa mendatang.

Direktur SUGI David K. Wiranata mengatakan, perusahaan telah menandatangani memorandum of agreement (MoA) dengan PT Nureka untuk mengelola 44 sumur minyak tua di blok Cepu. Kerja sama ini dilakukan guna mendukung program pemerintah yang hendak meningkatkan produksi minyak siap jadi atau lifting.

Ia menyebut, 44 sumur minyak tersebut memiliki potensi kapasitas produksi sebesar 2.000 bopd. Saat ini, baru 3 sumur yang telah beroperasi dengan normal.

Untuk menuntaskan kerja sama tersebut, kabarnya SUGI juga akan membeli sebagian saham PT Nureka. Namun, karena perjanjian dengan PT Nureka baru terjadi di bulan ini, David mengaku masih perlu pembahasan terlebih dahulu di internal perusahaan.

Baca Juga: Sugih Energy (SUGI) siapkan capex Rp 43 miliar di tahun ini

Lantas, ia belum menjelaskan secara rinci perihal rencana akuisisi saham Nureka tersebut. Termasuk nilai investasi yang dibutuhkan secara keseluruhan untuk melakukan kegiatan eksplorasi dan produksi minyak di 44 sumur minyak tua tadi.

Yang terang, proses tersebut diharapkan bisa dilalui secepat mungkin agar SUGI bisa melakukan kegiatan operasional di sumur-sumur tua yang ada di Cepu. “Tahun ini seharusnya sudah bisa produksi dan kami ingin meningkatkan lagi jumlah sumur yang beroperasi secara bertahap,” ungkap David kepada Kontan.co.id, Kamis (30/1).




TERBARU

[X]
×