Reporter: Venny Suryanto | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) mencetak penjualan Rp 29,3 triliun di kuartal I-2024. Penjualan neto tersebut naik dari sebelumnya Rp 26,16 triliun pada periode yang wama tahun lalu.
Dalam laporan keuangannya pada Rabu (1/5), Emiten pengelola gerai Alfamart ini juga mencatatkan beban pokok penjualan sebesar Rp 22,9 triliun atau naik 12% dari sebelumnya hanya Rp 20,4 triliun. Alhasil, laba bruto yang dibukukan Rp 6,38 triliun.
Selain itu, AMRT juga catatkan beban penjualan sebesar Rp 5,02 triliun, beban umum dan administrasi Rp 485,3 miliar, beban lainnya Rp 23,8 miliar. Sehingga laba usaha yang dihasilkan yakni Rp 1,14 triliun di periode Januari sampai Maret 2024.
Baca Juga: Alfamart (AMRT) Perluas Pasar Alfagift, Pendapatan Diprediksi Naik 4,56%
Beban lain yang masih dibukukan perseroan juga berasal dari beban keuangan sekitar Rp 30,26 miliar, serta beban pajak final Rp 16,4 miliar. Dengan demikian, AMRT mencatatkan laba tahun berjalan sebesar Rp 921,5 miliar di kuartal I-2024. Jumlah tersebut tumbuh 16,5% dibandingkan kuartal I-2023 yang Rp 791 miliar.
Perseroan juga mencatatkan jumlah aset senilai Rp 40,37 triliun dari sebelumnya Rp 34,2 triliun pada kuartal I-2023. Kemudian, liabilitas yang dicatatkan sebesar Rp 23,84 triliun yang tercatat dari liabilitas jangka panjang Rp 1,31 triliun dan jangka pendek Rp 22,5 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News