Reporter: Adi Wikanto, Yudo Widiyanto |
JAKARTA. Pasar komputer dibanjiri komputer tablet murah. Harga komputer tablet ini memang amat miring, jauh di bawah tablet buatan Apple maupun Samsung. Bahkan ada produsen yang menawarkan komputer tablet di bawah Rp 1 juta per unit.
Salah satu tablet terbaru adalah Tabulet Octa berlayar 8 inci yang baru resmi keluar bersamaan pameran Indocomtech, Kamis (3/11). Tabulet merupakan merek tablet lokal dari PT Erasa Mandiri Teknosis. Juni lalu, Erasa lebih dulu memasarkan tablet Troy 7 inci. "Troy untuk segmen pasar pecinta game, Octa bagi penggemar berinternet," terang Raymond Tanujaya, Direktur Penjualan Erasa, kemarin.
Targetnya, dari dua produk itu Erasa ingin menguasai 30% pangsa pasar komputer tablet hingga akhir tahun. Meski terbilang muluk, Raymond optimistis bisa mencapai target itu. Soalnya, sebelum resmi keluarkan, Erasa sudah memasarkan Octa selama dua minggu.
Hasilnya, sekitar 1.000 unit laku terjual. "Penjualan Troy lebih tinggi, terutama di kota-kota kecil seperti Kudus dan Purwokerto di Jawa Tengah," tambah Raymond tanpa merinci.
PT MLW Telecom yang sebelumnya hanya menjual modem merek SpeedUp, juga terjun ke bisnis komputer tablet. MLW mengusung tablet bermerek SpeedUp.
Secara resmi, MLW meluncurkan tablet seharga Rp 2,5 juta sejak Rabu (2/11). "Karena pasar komputer tablet terus meningkat," tutur Rahmad Widjaja Sakti, Direktur Pemasaran dan Produk MLW.
Manajemen MLW optimis, penjualan tablet bisa mencapai 10% dari pangsa pasar. Untuk menarik minat pembeli, MLM mem-bundling produk dengan akses internet Telkomsel. "Konsumen mendapatkan akses internet gratis unlimited enam bulan," jelas Rahmad.
Terus ramai
Suhanda Wijaya, Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia menyatakan, potensi pasar tablet di Indonesia semakin besar. Tahun lalu, pasar tablet kurang dari 5% terhadap pasar komputer. Tahun ini, total pasar komputer sebanyak 5,3 juta unit, dari jumlah itu 70%-nya berupa komputer jinjing, termasuk tablet. "Dari 70% itu, tablet bakal menyumbang 17%," terang Suhanda.
Hitung punya hitung, total pasar tablet tahun ini bakal sebanyak 63.070 unit. Diperkirakan, pertumbuhan dari tahun ke tahun akan terus naik. "Karena konsumen makin butuh internet dan aksesnya tambah mudah," ujar Suhanda.
Budi Wahyu Jati, Direktur Divisi Korporate PT Axioo International, bilang, pihaknya akan merilis produk lagi karena potensi pasar yang besar. Selama ini, Axioo baru memiliki satu produk komputer tablet, yakni PicoPad yang keluar akhir tahun 2010. "Agar pangsa pasar kami makin besar, kuartal IV ini akan mengeluarkan tablet baru dengan harga Rp 3 jutaan, tapi lebih smart," jelas Budi. n
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News