kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,25   2,50   0.28%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tips mendekorasi dinding sempit di rumah minimalis


Sabtu, 26 Agustus 2017 / 11:00 WIB
Tips mendekorasi dinding sempit di rumah minimalis


Reporter: Rizki Caturini | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - Jika Anda memiliki tipe rumah minimalis, hal yang menantang adalah bagaimana cara mengatur mebel serta mendekorasi ruangan agar efektif. Mengingat, ruang yang tersedia cukup terbatas sementara barang-barang Anda sebisa mungkin bisa masuk semua ke ruangan tersebut.  

Begitu juga dengan dinding atau tembok ruangan yang juga sempit. Anda bisa merasa kesulitan saat mendekor bagian dinding tersebut. Berikut ini ada beberapa tips yang bisa dipraktikkan di rumah minimalis.

Tempat penyimpanan gantung

Anda bisa tetap mengatur dinding yang sempit tersebut dengan cara memanfaatkan area vertikal. Anda bisa pasang gantungan yang secara fungsional bisa menjadi tempat menggantung beberapa barang atau perabot di rumah. Tentu saja Anda bisa mendesain lebih indah dan cantik agar terlihat estetikanya.

Misalnya, Anda membeli tempat untuk gantungan dengan berwujud tali berumbai-rumbai atau dikombinasikan dengan tanaman rambat. 

Papan tulis keluarga

Memang terkesan aneh dan tidak umum. Namun demikian, tidak ada salahnya dicoba karena cukup bermanfaat bagi seluruh anggota keluarga. Lebih cocok lagi jika papan tulis tersebut dipasang di ruangan dapur. Pasalnya, sudah menjadi kebiasaan banyak keluarga meninggalkan pesan bagi anggota keluarga lain di dapur.

Misalnya, menulis di kertas dan menempelkannya di pintu lemari es. Sekarang, Anda tak perlu melakukan seperti itu karena sudah ada papan tulis. Dengan begitu, Anda cukup menuliskannya di papan tulis kalimat seperti yang dikehendaki. Untuk pemilihan papan tulisnya, sebaiknya Anda memilih jenis white board yang memakai spidol, sehingga tidak mengotori area dapur.

Mengatur area duduk yang nyaman

Anda sekalian tak perlu bingung saat ingin meletakkan single sofa di rumah. Pasalnya, Anda bisa memanfaatkan area sebuah dinding kecil yang memisahkan antara dua ruangan. Letakkan saja di situ dengan menyesuaikan bagian ruang yang kosong dan ukuran sofanya.

Oleh karena itu, Anda memang perlu mengukur bagian area ruangan tersebut, sebelum memilih dan membeli single sofa. Selain sofa, Anda juga dapat memilih jenis tempat duduk furnitur berbahan kayu. Anda pun bisa memesan model, desain, dan ukurannya secara eksklusif.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×