kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Toyota pastikan Corolla Cross bakal meluncur di Indonesia tahun ini


Jumat, 10 Juli 2020 / 10:51 WIB
Toyota pastikan Corolla Cross bakal meluncur di Indonesia tahun ini
ILUSTRASI. Toyota Corolla Cross


Sumber: Kompas.com | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Toyota akhirnya membuka selubung SUV kompak terbarunya, Corolla Cross. Mobil ini sebetulnya sudah digadang-gadang akan meluncur sejak April lalu. Namun wujud serta info kemunculannya hanya bisa diketahui lewat beberapa spyshot dan spekulasi. 

Corolla Cross telah melakukan debut globalnya di Thailand pada 9 Juli 2020. Mobil ini rencananya akan langsung dipamerkan dalam ajang Bangkok International Motor Show yang akan berlangsung tak lama lagi. Corolla Cross kabarnya akan dipasarkan juga di beberapa negara Asia, Eropa, Amerika Selatan, dan Australia. 

Baca Juga: Mulai dijual di Thailand, ini wujud Toyota Corolla Cross

Indonesia bahkan tak ketinggalan untuk menjadi negara tujuan SUV kompak ini. Baca juga: Toyota Corolla Cross Resmi Meluncur, Harga Mulai Rp 400 Jutaan Lihat Foto Interior Toyota Corolla Cross(Toyota Global) Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor, telah memastikan kehadiran Corolla Cross untuk pasar Indonesia. 

“Iya akan launch juga di Indonesia pada tahun ini, detailnya menyusul ya,” ujar Anton, kepada Kompas.com (9/7/2020). 

Anton juga mengatakan, pihaknya akan turut memasarkan Corolla Cross varian 1.8 Sport bermesin 2ZR-FBE 1.800 cc bertenaga 140 ps dan torsi 177 Nm, yang dijual sekitar 989.000 baht atau setara Rp 455 jutaan. 




TERBARU

[X]
×