kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Trisula menambah 35 gerai dan merek baru


Kamis, 02 Agustus 2012 / 08:45 WIB
ILUSTRASI. Harga emas Antam turun Rp 1.000 menjadi Rp 941.000 per gram pada siang ini (5/7)


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. PT Trisula Internasional Tbk terus berupaya mengembangkan bisnis fesyennya. Tak heran, perusahaan yang baru saja tercatat di bursa pada Juni 2012 ini getol menambah outlet.

Director Retail PT Trisula Internasional Rudolf Simarmata menuturkan, perusahaan membidik penambahan 35 toko atau counter sepanjang tahun ini. Hingga kini, perusahaan sudah menambah 31 outlet. Nah, empat outlet lagi akan dibuka hingga penghujung tahun ini.

Menurut Rudolf, pembukaan outlet dilakukan bertahap. Pada September mendatang, dua outlet akan dibuka di Mall Alam Sutera dan di Kemang Village. Disusul, pembukaan satu outlet di Mal Taman Anggrek pada Oktober. Kemudian, satu outlet lagi di Hartono Mall di Solo, Jawa Tengah.

Dengan adanya tambahan empat outlet itu, maka perusahaan bakal memiliki total 200 outlet dan counter hingga akhir 2012. Kata Rudolf, saban tahun, perusahaan akan terus menambah jumlah outlet dan counter. "Kami targetkan sampai akhir tahun 2015, jumlah toko dan counter mencapai 350 unit," ungkapnya, Selasa (31/7).

Dia menyebut, untuk membuka total 35 outlet atau counter pada tahun ini, perusahaan ini menyiapkan dana sebesar Rp 10 miliar.

Selain menambah outlet, Trisula juga bakal meluncurkan brand baru untuk produk fesyen pria. Namun, Rudolf menolak menjelaskan lebih lanjut soal brand baru tersebut.

Dia hanya menyebut, perseroan ini sudah menyiapkan dana Rp 15 miliar untuk memuluskan rencana itu. Brand baru itu akan di-launching pada semester II-2012.

Sekadar catatan, saat ini, perusahaan telah memiliki beberapa brand fesyen, seperti Jack Nicklaus, JOBB, UniAsia, Man Club. Sebesar 75% pendapatan perseroan berasal dari penjualan ekspor, sisanya dari pasar domestik. Ekspor terbesar ke Amerika Serikat dan Jepang. Rencananya, perseroan juga akan menyasar Korea dan Macau.

Tahun ini, perseroan membidik pendapatan Rp 600 miliar, naik lebih dua kali lipat dibanding tahun lalu. Hingga semester I 2012, sudah meraih pendapatan Rp 140 miliar. Sedangkan, laba bersih pada paruh pertama 2012 melonjak signifikan menjadi Rp 6,5 miliar, dari periode yang sama tahun lalu, hanya Rp 2 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×