kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bus listrik siap meramaikan persaingan industri otomotif di Indonesia


Kamis, 19 Juli 2018 / 20:29 WIB
Bus listrik siap meramaikan persaingan industri otomotif di Indonesia
ILUSTRASI. Bus listrik pada pameran GIIComvec


Reporter: Eldo Christoffel Rafael | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak hanya mobil listrik jenis sedan atau MPV yang dikembangkan di Indonesia. Ke depan, akan ada bus listrik yang juga segera mengaspal.

Head of Corporate Communications PT Bakrie & Brothers, Bayu Nimpuno, menjelaskan pihaknya akan mengembangkan kendaraan listrik mulai dari komponennya hingga menjadi bus listrik seutuhnya. Adapun perusahaan berkode emiten BNBR ini telah memasuki bisnis otomotif lewat PT Bakrie Autoparts yang memasok komponen otomotif.

Beberapa waktu lau, PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) tengah meneruskan pengembangan usaha di bidang otomotif setelah menandatangani nota kesepakatan (MoU) dengan perusahaan asal China, Build Your Dreams Auto (BYD).

BYD Auto dikenal sebagai produsen otomotif bertenaga listrik yang memproduksi baterai kendaraan, mobil penumpang, bus dan truk yang semuanya bertenaga listrik.

"Pada intinya kita akan bentuk konsorsium dengan BYD. Rincian konsorsium tersebut masih dalam pembicaraan. Tetapi kami sepakat untuk kembangkan bus listrik di Indonesia," kata Bayu kepada Kontan.co.id, Kamis (19/7).

Jejak langkah Bakrie bermain di bus listrik sejatinya mengikuti langkah PT Mobil Anak Bangsa. Bahkan perusahaan yang dimiliki Moeldoko ini sudah memamerkan prototipe bus listriknya awal tahun ini.

Saat dihubungi Kontan.co.id beberapa wakt lalu, Leonard, President Director PT Mobil Anak Bangsa, menjelaskan sejak tahun lalu ada dua prototipe yang dimiliki MAB.

Saat ini keduanya sudah dimasukan dalam proses administrasi uji laik jalan di Kementerian Perhubungan dan juga surat rekomendasi uji tipe ke Kementerian Perindustrian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×