kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kinerja penjualan Supra Boga Lestari hingga semester I masih sesuai ekspektasi


Senin, 09 Juli 2018 / 20:26 WIB
Kinerja penjualan Supra Boga Lestari hingga semester I masih sesuai ekspektasi
ILUSTRASI. Paparan publik PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC)


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC) menyampaikan bahwa kinerja penjualan perusahaan sepanjang semester I-2018 masih sesuai target. Perusahaan ini menargetkan pendapatan sepanjang tahun ini mencapai Rp 2,3 triliun dengan laba mencapai Rp 40 miliar.

Meshvara Kanjaya, Direktur Utama RANC menyampaikan, bahwa kinerja penjualan selama semester I-2018, masih sesuai dengan target yang ditetapkan. Kendati belum merilis laporan keuangan untuk paruh pertama tahun ini dirinya mengaku penjualan masih cukup baik.

“Pencapaian kinerja perusahaan atas pertumbuhan penjualan sampai dengan saat ini masih inline dengan target yang ditetapkan yaitu sebesar 5%,” ujar Meshvara kepada Kontan.co.id, Senin (9/7).

Tak hanya mengejar pertumbuhan pendapatan dan laba, perusahaan ini juga berharap same store growth tahun ini juga meningat dari 1,5% menjadi 2% tahun ini. Yang jelas, perusahaan optimis bisnisnya tahun ini akan lebih baik ketimbang tahun lalu, oleh karena itu pihakmua melakukan ekspansi gerai baru.

Tahun ini perusahaan khusus mengalokasikan dana mencapai Rp 36 miliar dari belanja modal Rp 65 miliar untuk ekspansi empat gerai baru. Perusahaan belum merealisasikan ekspansi gerai pada semester I-2018, seluruh gerai baru akan dibuka pada paruh kedua tahun ini. “Gerai baru kami akan mulai dibuka pada semester II tahun ini,” ujar Meshvara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×