kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Acer catat permintaan chromebook di Indonesia melonjak selama pandemi


Senin, 07 Juni 2021 / 15:25 WIB
Acer catat permintaan chromebook di Indonesia melonjak selama pandemi
ILUSTRASI. Acer catat permintaan chromebook di Indonesia melonjak selama pandemi


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Raksasa teknologi global Acer mengungkapkan bahwa selama pandemi di 2021, permintaan laptop Chromebook di Indonesia mengalami peningkatan yang masif. Hal ini terungkap dari event Global Press Conference Next@Acer secara online dari Taiwan beberapa waktu lalu.

Diungkapkan oleh Andrew Hou President of Acer Asia Pan Pacific Operations, untuk laptop Chromebook terjadi peningkatan revenue sebesar 6.892% pada kuartal 1 2021 year on year (yoy) di Indonesia. Sebuah peningkatan yang sangat masif dibandingkan tahun lalu. 

“Selain pembelajaran jarak jauh yang masih berjalan, tender pemerintah untuk sektor Pendidikan juga sangat berpengaruh di capaian ini,” ujar Hou di event tersebut dalam siaran pers, Senin (7/6).

Laptop Chromebook, lanjut Hou, dianggap lebih mudah dan praktis bagi para siswa yang sedang melakukan pembelajaran jarak jauh. Menurutnya, Chromebook lebih mudah digunakan dibandingkan laptop dengan sistem operasi lain. 

Baca Juga: Acer meluncurkan laptop tipis Swift dan stylish

“Para siswa akan lebih mudah mendengarkan pelajaran dengan laptop Chromebook,” tambahnya. 

Acer sendiri baru saja memperkenalkan Acer Chromebook 314. Untuk diketahui, Acer Chromebook 314 hadir dengan bobot ringan untuk kebutuhan mobilitas pelajar. Laptop bersistem operasi Chrome OS ini hadir dengan layar narrow bezel 7.3mm yang sanggup memberikan pengalaman visual yang imersif. 

Acer Chromebook 314 juga memiliki daya tahan baterai hingga 15 jam saat digunakan untuk berproduktivitas atau belajar online.

Acer Chromebook 314 didesain setipis mungkin untuk kemudahan siswa dalam melakukan metode pembelajaran. Selain itu, dukugan prosesor Intel terbaru membuat segala tugas dari guru dapat dikerjakan secara lebih mulus. 

Sebagai tambahan, Acer Chromebook 314 dilengkapi dengan 2 port USB type-C untuk data transfer dan charging baterai. Selain dua port USB Type-C, terdapat juga dua port USB 3.0 Type A, dan slot microSD untuk penyimpanan ekstra.

Sebagai penutup, Andrew Hou yakin bahwa pencapaian Acer di sektor Chromebook akan tetap masih kuat untuk sisa tahun ini. “Metode pembelajaran jarak jauh diperkirakan masih akan berlangsung hingga akhir tahun. Kami yakin permintaan akan tetap kuat” tutupnya.

Selanjutnya: Mengenal performa laptop predator helios 300 terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×