Reporter: Vina Elvira | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lemonilo kian gencar melakukan promosi dan edukasi secara masif lewat berbagai kanal untuk varian empat varian produk mi instan yang sudah diluncurkannya.
"Edukasi dan promosi ini kami lakukan dengan bekerjasama dengan figur publik, sehingga dapat tersampaikan dengan baik," ujar Shinta Nurfauzia, Co-CEO Lemonilo, Kamis (16/9) lalu.
Sebagai gambaran, sampai saat ini Lemonilo memiliki empat varian mi instan, yaitu Lemonilo Mi Instan Rasa Mi Goreng, Lemonilo Mi Instan Kuah Rasa Ayam Bawang, Lemonilo Mi Instan Kuah Rasa Kari Ayam, dan Lemonilo Mi Instan Rasa Pedas Korea.
Shinta menyebut, permintaan tertinggi masih didominasi oleh varian mi instan rasa mi goreng. Namun demikian, permintaan pada lini produk mi instan secara keseluruhan masih sangat bertumbuh untuk keempat varian, baik itu permintaan secara offline maupun online.
Baca Juga: Efek akuisisi Pinehill akan terasa penuh bagi Indofood CBP (ICBP) tahun ini
Dengan demikian, ke depannya Lemonilo akan merilis inovasi rasa baru dari lini mi instan yang dikembangkannya. Meskipun begitu, Shinta sendiri belum bisa buka-bukaan lebih dalam terkait rencana peluncuran tersebut.
"Kami akan secara konstan memberikan informasi mengenai berbagai produk terbaru dari Lemonilo," bebernya.
Lebih jauh, Shinta memaparkan, terkait dengan target pasar dari produk-produknya, Lemonilo menyasar para ibu karena ibu memiliki peran yang sangat besar dalam memilih produk yang baik untuk kesehatan keluarganya. Sehingga Lemonilo pun banyak melakukan strategi pemasaran yang ditujukan untuk kaum ibu.
Sementara itu, secara geografis, saat ini Lemonilo fokus untuk menjadikan produk-produknya dapat tersedia dan dijangkau di seluruh wilayah Indonesia. Hal ini terpancar dari channel penjualan Lemonilo yang beragam, mulai dari secara online melalui web, aplikasi, dan juga official store di marketplace, serta secara offline di supermarket dan minimarket seluruh Indonesia.
"Kami memiliki target tersendiri untuk penjualan mi instan dan optimis bahwa Lemonilo bisa menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia dalam memulai serta melaksanakan hidup sehat," kata dia.
Selanjutnya: Dukung hidup sehat, Lemonilo hadirkan varian keripik tempe dalam dua rasa
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News