kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Chevrolet Cruze Masuk Indonesia di Akhir 2009


Selasa, 09 Juni 2009 / 08:05 WIB


Sumber: KONTAN | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. PT General Motor Auto World Indonesia (GMAI) sekali lagi ingin membuktikan bahwa bisnis mereka tak terpengaruh oleh kebangkrutan induk mereka di Amerika Serikat (AS). Jika tak ada aral melintang, GMAI akan membawa mobil sedan kelas menengah Chevrolet Cruze ke pasar Indonesia di akhir 2009. Mereka mendatangkan mobil ini dari Korea Selatan.

Managing Director GMAI, Mukiat Sutikno memastikan, Chevrolet Cruze akan masuk pada September atau Oktober 2009. “Ini kali pertama kami bermain di sedan kelas menengah,” tandasnya, Senin (8/6).

Dengan kehadiran Chevrolet Cruze, pasar sedan menengah bakal makin ramai. Saat ini, di kelas tersebut, sudah ada Toyota Altis, Honda New Civic, Ford Focus, dan Mitsubishi Lancer. Agar bisa bersaing, “Kami akan membawa mobil dengan bermesin 1.600 cc, 1.800 cc, dan 2.000 cc sekaligus,” tambah Kepala Hubungan Masyarakat PT GMAI, Kiki Fajar.

Namun, sejauh ini, GMAI belum menetapkan target penjualan Chevrolet Cruze di Indonesia. Mereka juga belum bersedia menyebut harga jual sedang anyar itu. Alasan mereka, kurs rupiah terhadap dolar AS masih belum stabil. Cuma, kini harga sedan kelas ini berkisar Rp 300 jutaan.

PT Honda Prospect Motor (HPM), pemimpin pasar di kelas ini, tidak gentar menghadapi kehadiran Chevrolet Cruze. Pasalnya, andalan mereka, Honda New Civic, masih terbilang baru di pasaran karena baru diluncurkan tahun lalu. “Pasarnya akan semakin riuh, tapi tak sampai mengganggu penjualan kami,” kata Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual Honda Prospect Jonfis Fandy.

Tapi, Honda tampaknya tetap harus waspada. Sebab, selama empat bulan pertama 2009, penjualan Honda New Civic baru 407 unit, atau sekitar 100 unit per bulan. Angka ini anjlok 57,7% dibandingkan penjualan Januari-April 2008 yang sebanyak 962 unit.

Secara total, Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memprediksi, penjualan sedan menengah pada 2009 hanya 5.143 unit. Angka ini merosot sebesar 20% bila dibandingkan dengan penjualan di tahun 2008. Tahun lalu, penjualan sedan menengah berhasil menembus angka 6.429 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×