Penulis: Virdita Ratriani
KONTAN.CO.ID - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan layanan tes PCR dengan harga sebesar Rp 195.000.
Saat ini layanan tes PCR tersedia di 18 stasiun kereta api (KA) dan dikhususkan untuk penumpang KA antarkota (jarak jauh) yang sudah memiliki tiket atau kode booking.
Untuk dapat melakukan tes PCR di stasiun, calon pelanggan harus menunjukkan kartu identitas dan tiket atau kode booking KA Jarak Jauh yang sudah dibayarkan.
Hasil tes PCR akan keluar maksimal 1x24 jam setelah pengambilan sampel melalui email pelanggan serta sudah terintegrasi dengan aplikasi Peduli Lindungi.
Calon pelanggan agar memperhitungkan waktu tes dan keberangkatannya agar masa berlaku hasil tes PCR nya masih valid.
Baca Juga: H-1 Natal, 6.600 Penumpang KA Berangkat dari Stasiun Gambir
Daftar stasiun KA yang melayani PCR
Berikut adalah daftar stasiun KA yang melayani PCR Rp 195.000 seperti dirangkum dari akun Instagram resmi KAI :
- Stasiun Gambir
- Stasiun Pasar Senen
- Stasiun Bandung
- Stasiun Kiaracondong
- Stasiun Cirebon
- Stasiun Cirebon Prujakan
- Stasiun Jatibarang
- Stasiun Babakan
- Stasiun Semarang Tawang
- Stasiun Purwokerto
- Stasiun Yogyakarta
- Stasiun Lempuyangan
- Stasiun Balapan
- Stasiun Madiun
- Stasiun Surabaya Pasar Turi
- Stasiun Surabaya Gubeng
- Stasiun Malang
- Stasiun Jember
Baca Juga: Aturan Baru, Anak di Bawah 12 Tahun Wajib Tes PCR untuk Naik Kereta Api Saat Nataru