kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Datascrip hadirkan Canon Image Square ke-16


Kamis, 07 Juni 2018 / 14:14 WIB
Datascrip hadirkan Canon Image Square ke-16
ILUSTRASI. Peresmian Canon Image Square Pantai Photo Malang Town Square


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Sofyan Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Canon melalui PT Datascrip hadirkan kembali Canon Image Square di kota Malang. Berlokasi di Pantai Photo – Malang Town Square lt.1 yang beralamat di Jl. Veteran No.2, Malang, Jawa Timur

Perkembangan teknologi memudahkan konsumen membeli melalui e-commerce. Namun, kekurangannya konsumen tidak dapat merasakan pengalaman dan berkonsultasi terkait produk yang ingin dibeli. Hal tersebut membuat Canon melalui PT Datascrip terus membuka gerai offline.

Canon image square yang berada di Malang merupakan gerai ke-16 di Indonesia dan yang ke-2 di Malang. Mereka memilih kota Malang karena pasar masih terbuka.

“Kebutuhan produk pencitraan digital di kota Malang dan sekitarnya terus meningkat sejalan dengan tumbuhnya industri kreatif di berbagai sektor seperti pariwisata, kuliner, media, event organizer, hingga studio foto dan video. Selain itu, banyak penggemar fotografi di kota ini dari berbagai kalangan, baik umum, komunitas hingga pelajar dan mahasiswa,” ujar Merry Harun, Canon Division Director, PT Datascrip dalam keterangan pers yang diterima kontan.co.id, Kamis (7/6).

Jajaran produk yang dapat ditemukan mulai dari kamera digital saku IXUS dan PowerShot, kamera DSLR dan mirrorless EOS, lensa, hingga perangkat cetak foto dengan printer SELPHY. Di sini juga tersedia kebutuhan aksesori, seperti baterai, speedlite, underwater case dan consumables printer SELPHY.

Harapannya dengan membuka gerai tersebut, pelanggan dapat merasakan langsung produk-produk Canon. "Kehadiran Canon Image Square Pantai Photo – Malang Town Square memberikan kenyamanan konsumen untuk mencoba produk-produk Canon, yang merupakan salah satu faktor penting sebelum pelanggan memutuskan membeli produk yang sesuai dengan kebutuhannya,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×