Reporter: Azis Husaini | Editor: Azis Husaini
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia dan Asosiasi Produsen Listrik Swasta Indonesia (APLSI) mengapresiasi terpilihnya Direktur Utama PLN yang baru beserta dengan Komisaris Utama PLN.
Pandu P. Sjahrir Ketua Umum Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia mengatakan, APBI mendukung atas terpilihnya Zulkifli Zaini dan Amien Sunaryadi sebagai Direktur Utama & Komisaris Utama PLN.
Baca Juga: Erick Thohir tunjuk Amien Sunaryadi dan Zulkifli Zaini jabat komisaris dan dirut PLN
Kata dia, keduanya adalah kombinasi yang serasi antara profesionalisme dan transparansi. "Kami sebagai pelaku di industri ini berharap dengan pengalaman Pak Zulkifli sebagai profesional di Bank Mandiri, dan Pak Amien sebagai Wakil Ketua KPK, dapat mendukung upaya PLN dalam meningkatkan profesionalisme dan transparansi perseroan. Dan tentunya kami, bersama dengan seluruh stakeholders, berkomitmen untuk terus mendukung PLN dalam menjalankan berbagai program elektrifikasi di Indonesia," kata dia dalam siaran pers hari ini.
Sementara itu, para produsen listrik swasta Indonesia yang tergabung dalam APLSI, sebagai mitra strategis PLN, mendukung terpilihnya Zulkifli Zaini dan Amien Sunaryadi sebagai Direktur Utama & Komisaris Utama PLN yg baru.
"Dengan pengalaman Zulkifli sebagai Direktur Utama Bank Mandiri, dan Amien sebagai Wakil Ketua KPK, tentunya beliau berdua merupakan pasangan yang dinilai paling tepat untuk mendukung upaya PLN dalam meningkatkan kinerja, profesionalisme dan transparansi perusahaan," kata Arthur Simatupang Ketua Umum Asosiasi Produsen Listrik Swasta Indonesia (APLSI).
Baca Juga: Gelar RUPSLB Senin 23 Desember, PLN punya dirut, dirkeu dan komisaris baru
Kata dia, harapan APLSI dengan terpilihnya kedua orang itu bisa membuat iklim investasi Ketenagalistrikan yang semakin kondusif sehingga semua pelaku usaha termasuk swasta dapat lebih berperan dalam mendukung PLN untuk meningkatkan rasio elektrifikasi di Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News