kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Ekspor furnitur ke AS diproyeksi terus tumbuh


Minggu, 21 September 2014 / 20:14 WIB
Ekspor furnitur ke AS diproyeksi terus tumbuh
ILUSTRASI. Kawasan industri yang dikembangkan Puradelta Lestari (DMAS).


Reporter: Handoyo | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Kementerian Perdagangan (Kemendag) tetap optimis mengejar ketertinggalan untuk memenuhi produk furnitur di pasar Amerika Serikat (AS). Apalagi Indonesia memiliki SVLK (Sistem Verifikasi Legalisasi Kayu) sebagai sertifikat ramah lingkungan yang dipersepsi dunia sebagai keunggulan utama produk-produk Indonesia.

"Setiap produk furnitur Indonesia yang siap ekspor telah terjamin ramah lingkungan dan pasti telah memenuhi SVLK," ujar Wijayanto Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Chicago, dalam siaran persnya, minggu (20/9).

Negara Tiongkok masih merajai produk furnitur di AS dengan nilai US$ 24 miliar atau 50% dari total nilai impor furnitur AS. Indonesia tertinggal di deretan ke-8 dengan nilai impor US$ 713 juta atau hanya 2% dari total nilai impor furnitur AS.

"Indonesia berpotensi untuk terus meningkatkan pangsa pasar produk furnitur di AS. Kuncinya adalah rajin membaca tren furnitur di AS dan juga gencar berpromosi,” tambah Wijayanto. Dalam lima tahun terakhir, nilai impor produk furnitur di AS terus berkembang dengan rata-rata 6,2% per tahun hingga mencapai US$ 21,5 miliar. Nilai tersebut diprediksikan terus meningkat sekitar 7,1% hingga 2019.

Wijayanto menekankan pentingnya produsen furnitur Tanah Air untuk memahami selera pasar AS agar pangsa pasar furnitur Indonesia di AS dapat terus meningkat. “Selera buyer AS bervariasi. Salah satu buyer yang hadir berminat mencari desain-desain unik dengan bahan baku unik, seperti misalnya kayu organik atau ramah lingkungan. Dalam hal ini, furnitur Indonesia memiliki keunggulan dibandingkan produk furnitur dari negara lainnya," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×