kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

ExxonMobil akan ajukan revisi AMDAL di angka 230 bph


Senin, 09 September 2019 / 19:10 WIB
ExxonMobil akan ajukan revisi AMDAL di angka 230 bph
ILUSTRASI. INDONESIA-OIL/CEPU


Reporter: Filemon Agung | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mengungkapkan revisi AMDAL High Rate Test Cepu akan diajukan pada November mendatang.

Hal tersebut diungkapkan Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto. Dwi menambahkan, rencananya angka HRT dalam AMDAL yang diajukan sebesar 230 ribu barel per hari (bph). "Sekitar 225 bph sampai 230.000 bph, belum sampai ke 250 karena di atas desainnya," ungkap Dwi di Gedung Kementerian ESDM, Senin (9/9).

Lebih jauh Dwi memastikan, hingga kini SKK Migas dan ExxonMobil terus melakukan diskusi demi menjaga konsistensi produksi pada rentang tersebut. Adapun, pihak ExxonMobil pun hingga kini masih terus melengkapi sejumlah dokumen yang diperlukan.

Baca Juga: Jambaran Tiung Biru, proyek yang awalnya diragukan kini dijawab Pertamina EP Cepu

Kontan.co.id mencatat, Vice President Public and Government Affairs, ExxonMobil Indonesia, Azi Alam, mengungkapkan aktivitas HRT sesuai dengan permintaan SKK Migas.

"High rate test untuk melihat kemampuan fasilitas dan sumur untuk berproduksi lebih tinggi sambil terus fokus pada keselamatan dan keandalan operasi," jelas dia kepada Kontan.co.id.

Baca Juga: Lifting minyak tahun 2020 ditarget 755.000 bph, ICP dipatok US$ 63 per barel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×