Reporter: Chelsea Anastasia | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sinar Mas Land melalui anak usahanya, penyedia solusi teknologi informasi (IT) PT Samaktra Mitra, bekerja sama dengan NEC Indonesia dalam meluncurkan Smart City Command Centre di Kawasan Greenland International Industrial Center (GIIC), Kota Deltamas, Cikarang, Jawa Barat.
CEO of Technology Advisory and Business Sinar Mas Land, Irvan Yasni memaparkan, Smart City Command Centre ini berfungsi sebagai pusat pemantauan dan pengendalian terpadu yang memberikan akses cepat dan akurat terhadap kondisi lapangan bagi pengelola kawasan.
"Melalui visualisasi data yang komprehensif, Smart City Command Centre Kawasan Industri Deltamas mendukung pengambilan keputusan yang lebih cepat, terstandarisasi, dan tepat, baik dalam situasi darurat maupun non-darurat," paparnya dalam keterangan resmi, dikutip Jumat (23/1/2026).
Baca Juga: Gelontorkan €25 Juta, Bosch Bangun Pabrik Modular di Deltamas Cikarang
Irvan bilang, solusi ini tidak hanya mengintegrasikan data dari kamera pengawasan, tetapi juga mendukung pemantauan lalu lintas, deteksi potensi bahaya, hingga mitigasi risiko bencana.
Dengan sistem peringatan dini (early warning system) dan analitik berbasis data, pengelola kawasan dapat merespons potensi gangguan operasional secara lebih proaktif. Mulai dari kepadatan lalu lintas internal kawasan, potensi bahaya keselamatan, hingga risiko bencana seperti banjir dan tanah longsor.
President Director of NEC Indonesia, Joji Yamamoto menambahkan, melalui Smart City Command Centre, NEC Indonesia menghadirkan respons yang lebih cepat dan efisien dengan dukungan Internet of Things (IoT) dan visualisasi artificial intelligence (AI).
Baca Juga: Getol Ekspansi, Begini Upaya Sinar Mas Land Perkuat Bisnis Ritel dan Hospitality
"Untuk menjaga nilai jangka panjang dan keandalan sistem yang kompleks ini, dibutuhkan infrastruktur digital yang aman. Menyadari hal ini, NEC siap menghadirkan cybersecurity yang andal sebagai langkah berikutnya, untuk melindungi operasional dari risiko yang terus berkembang," tuturnya.
Sebagai informasi, Smart City Command Center di GIIC, Kota Deltamas dapat dijangkau langsung melalui Tol Jakarta – Cikampek di KM 37, serta akses Tol Jakarta – Cikampek Selatan di KM 31. Ke depan, kawasan ini juga disebut berpotensi makin mudah diakses seiring rencana pengoperasian Stasiun Kereta Cepat Karawang yang terhubung langsung dengan Transit Oriented Development (TOD) Kereta Cepat Whoosh.
Baca Juga: Sinar Mas Land Genjot Ekspansi Properti Komersial
Selanjutnya: KPK Ungkap Alasan Periksa Dito Ariotedjo Terkait Kuota Haji Era Yaqut
Menarik Dibaca: 6 Jenis Vitamin dan Suplemen yang Bagus Dikonsumsi untuk Kesehatan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













