kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Gunawan Dianjaya Steel Bukukan Penjualan Bersih Rp 1,2 Triliun pada Semester I-2022


Selasa, 09 Agustus 2022 / 17:21 WIB
Gunawan Dianjaya Steel Bukukan Penjualan Bersih Rp 1,2 Triliun pada Semester I-2022
ILUSTRASI. Gunawan Dianjaya Steel (GDST) bukukan penjualan bersih Rp 1,2 triliun di semester I-2022


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Gunawan Dianjaya Steel Tbk (GDST) raih total penjualan bersih sebesar Rp 1,2 triliun di sepanjang semester I-2022. Jumlah ini tumbuh  52% dari periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp 809,2 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan perusahaan di Bursa Efek Indonesia (BEI), perseroan juga membukukan beban pokok penjualan sebesar Rp 1,01 triliun, jumlah ini juga tercatat naik dari raihan di semester I-2022 sebesar Rp 716,5 miliar. 

Dengan demikian, raihan laba kotor perseroan adalah sekitar Rp 212 miliar dari sebelumnya sekitar Rp 92,6 miliar. 

Baca Juga: Gunawan Dianjaya Steel (GDST) Bidik Pendapatan Rp 1,8 Triliun Sepanjang 2022

Adapun, dari sisi laba periode berjalan, GDST membukukan kenaikan total laba menjadi Rp 134,4 miliar di semester I-2022. Sebelumnya di semester I-2021 perseroan hanya membukukan laba periode berjalan hanya sebesar Rp 5,5 miliar. 

 

Kemudian, dari sisi liabilitas dan ekuitas, perseroan masing-masing membukukan Rp 954,6 miliar dan Rp 924,6 miliar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×