Reporter: Dina Farisah, Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Walaupun pedagang dan distributor daging menjerit atas kelangkaan pasokan daging, tetapi pemerintah kembali mengklaim pasokan daging mencukupi. Menteri Pertanian Suswono menyatakan, pasokan daging sapi mencukupi untuk kebutuhan Ramadan.
Selain itu, menteri dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini bilang, harga daging saat ini berada di harga wajar dan belum ada kenaikan. Namun begitu, Suswono memberikan sinyal untuk menambah impor jika situasi pasokan daging darurat atau kurang. "Solusinya jangan impor dulu. Kita optimalkan dulu ketersediaan dalam negeri," kata Suswono di Jakarta, Senin (25/6).
Walaupun Suswono mengklaim harga daging wajar, namun data harga daging rata-rata nasional dari Kementerian Perdagangan menyebutkan adanya kenaikan harga sebesar 4% dari awal tahun. Januari 2012, harga daging rata-rata nasional tercatat sebesar Rp 71.687 per kg, sementara harga daging pada 22 Juni tercatat Rp 74.541 per kg. Sepanjang bulan Juni ini saja, harga daging sudah naik 0,6%.
Selain harga daging, Menteri pertanian juga memastikan ketersediaan beras mencukupi untuk memenuhi kebutuhan Ramadan. Bahkan, produksi beras diyakini Mentan akan naik sebesar 4% pada tahun ini. "Panen kita bagus,: kata Suswono.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News