kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

ITDC akan banyak bersinergi dengan BUMN dalam pengembangan Mandalika


Senin, 13 Agustus 2018 / 18:41 WIB
ITDC akan banyak bersinergi dengan BUMN dalam pengembangan Mandalika
ILUSTRASI. KERJA SAMA PENGEMBANGAN THE MANDALIKA


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) akan terus melakukan sinergi bersama dengan perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lainnya dalam pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.

Saat ini, ITDC telah bekerjasama dengan PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) membangun hotel Pullman. Proyek itu merupakan hotel dengan standard bintang lima yang memiliki kapasitas 270 kamar ditambah dengan 20 unit villa.

Proyek hotel itu sudah mulai dibangun pada kuartal IV 2017. Abdulbar M. Mansoer, Presiden Direktur ITDC mengungkapkan, progres pembangunan hotel tersebut sudah mencapai 31% saat ini dan ditargetkan bisa rampung pada akhir 2019.

Untuk sementara, investasi pembangunan hotel itu akan dibiayai oleh ITDC dan WIKA dengan porsi saham masing-masing 60% dan 40%. "Tetapi akan ada satu investor lagi yang akan masuk konsorsium pembangunan hotel Pullman," kata Abdulbar kepada Kontan.co.id, Senin (13/8).

Selain dengan WIKA, ITDC juga akan bekerjasama dengan PT Adhi Karya Tbk (ADHI) lewat perusahaan patungan (joint venture) untuk pengelolaan air bersih dan air limbah di Kawasan Mandalika.

Sementa perusahaan BUMN lain, PTPP telah masuk ke Mandalika berinvestasi untuk pembangunan Hotel Paramount dengan investasi Rp 1,2 triliunbekerjasama dengan EDB Paragon.

Hotel bintang lima itu akan dibangun di lahan 7,65 ha dan akan merangkum 500 unit kamar. Proyek ini ditargetkan akan beroperais pada tahun 2020.

Di samping itu, lanjut Abdulbar, pihaknya juga akan bekerjasama dengan BUMN membangun hotel beroperator Indonesia di Mandalika dibawah naungan PT Hotel Indonesia Group (HIG).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×