kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45913,59   -9,90   -1.07%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jaya Sukses Makmur Sentosa (RISE) raih fasilitas kredit Rp 100 miliar


Jumat, 06 Agustus 2021 / 17:39 WIB
Jaya Sukses Makmur Sentosa (RISE) raih fasilitas kredit Rp 100 miliar
ILUSTRASI. PT Jaya Sukses Makmur Sentosa Tbk (RISE)


Reporter: Ramadhan Sultan | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada bulan April 2021, perusahaan properti PT Jaya Sukses Makmur Sentosa Tbk (RISE) mendapat fasilitas kredit dari PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sebesar Rp 100 miliar dengan tenor selama 12 bulan.

Direktur Utama PT Jaya Sukses Makmur Sentosa Tbk (RISE) Belinda Natalia mengklaim, fasilitas kredit tersebut digunakan untuk keperluan perseroan mengakuisisi perluasan lahan dan untuk biaya pembangunan proyek yang sedang berjalan.

Ia melanjutkan, proyek dalam pembangunan meliputi Apartemen Kyo Society, Pergudangan Tritan Hub yang mempunyai konsep baru untuk para Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan area commercial di Tanrise City Jember. “Adapun pengeluaran perseroan untuk keperluan proyek disesuaikan dengan prosentase pekerjaan di lapangan,” kata dia kepada Kontan.co.id, Jumat (6/8).

Baca Juga: Jaya Sukses Makmur (RISE) memperoleh fasilitas kredit Rp 100 miliar

Belinda menjelaskan, bahwa saat ini kinerja perseroan secara overall terdampak karena pandemi covid-19. Namun, ia optimis penjualan di semester I-2021 tahun 2021 dapat lebih baik dari periode yang sama tahun 2020. “Di semester I-2021, kita juga ada launching produk baru yakni Tritan Hub,” katanya.

Lanjut Belinda bilang, di tahun 2021, perseroan masih berjuang untuk menghadapi hambatan yang disebabkan pandemi covid-19 dan kebijakan PPKM. Dengan adanya hambatan membuat aktifitas dari marketing pun menurun, terutama agenda pameran offline dibatalkan.

“Banyak potensi customer, sales dan para agent property yang membatalkan janji untuk kunjungan ke show unit karena terpapar covid-19,” ucapnya.

Dengan begitu, Belinda menjelaskan, strategi yang dilakukan RISE yakni melakukan beberapa event online untuk kegiatan pemaparan produk ke para agent property, prospek customer dan gencar melakukan program promosi yang menarik sesuai kebutuhan calon penghuni.

Selanjutnya: Bisnis hotelnya tertekan, kinerja Jaya Sukses Makmur (RISE) di semester I 2020 loyo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×