kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kapasitas pabrik Sawit Sumbermas (SSMS) akan menjadi 560 ton TBS per jam


Selasa, 25 Juni 2019 / 19:08 WIB
Kapasitas pabrik Sawit Sumbermas (SSMS) akan menjadi 560 ton TBS per jam


Reporter: Kenia Intan | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) berencana meningkatkan kapasitas pabrik Tandan Buah Segar (TBS) menjadi 560 ton TBS per jam di akhir tahun 2019. Hingga Mei 2019, SSMS tercatat memiliki kapasitas produksi 500 ton TBS per jam.

Penambahan kapasitas ini untuk mengantisipasi peningkatan produksi buah dari kebun yang siap panen. "Kami mencatat kenaikan 33,3% dari produksi TBS dari tahun ke tahun (yoy) dari 1,26 juta ton pada 2017 menjadi 1,62 juta ton pada 2018,” kata Chief Financial Officer (CFO) PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk Nicholas J. Whittle dalam pemaparan publik, Selasa (25/6). Kenaikan TBS diikui oleh kenaikan produksi CPO sebesar 29,5% menjadi 444 ribu ton di 2018.

Ke depannya, perseroan optimisitis menghadapi sisa tahun 2019. Sebab, peningkatan produksi memungkinkan SSMS untuk mengatasi beberapa dampak buruk dari tantangan di seluruh industri, seperti melemahnya harga CPO, debat biodiesel di Uni Eropa, dan tarif impor India yang tinggi.

Selain itu, Nicholas juga bilang, hasil CPO SSMS adalah yang tertinggi di antar pesain lainnya. Hasil CPO kami adalah yang tertinggi di industri. Tercatat dari 5,4 CPO ton/Ha pada 2017 menjadi 5,9 CPO ton/Ha pada 2018 atau 12% yoy. ”Ditambah dengan perkebunan kami yang efisien dan biaya tunai yang rendah, kami tetap optimis di tahun 2019," katanya.

Sedikit informasi, pada tahun 2018 kapasitas yang dimiliki SSMS hanya sebesar 440 ton TBS per jam. Adapun perusahaan mempertahankan penjualan sebesar Rp 3,71 triliun dan laba bersih sebesar Rp 86,77 miliar di 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×