Reporter: Lidya Yuniartha | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komisi Uni Eropa akan melarang penggunaan sawit sebagai bahan bakar. Pihak Uni Eropa mengategorikan sawit sebagai sumber daya yang tidak berkelanjutan yang mengancam lingkungan dan menambah emisi gas rumah kaca.
Menanggapi ini, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan Indonesia akan segera mengambil tindakan dengan meyakinkan negara-negara Uni Eropa atas penggunaan sawit.
"Kita tidak menunggu-nunggu lagi lah pokoknya. Pokoknya kita akan berusaha menyampaikan posisi kita. Sebelum pada waktu mereka pada tahap mengumpulkan pendapat ke negara anggotanya," ujar Darmin, Kamis (14/3).
Menurut Darmin, meski Komisi Uni Eropa sudah ditetapkan tetapi keputusan tersebut bukanlah keputusan final dari Uni Eropa. Pasalnya, masih ada masukan atau pendapat dari negara-negara anggota. "Kalau Eropa emang maju terus, ya kita juga akan berjuang terus," tambah Darmin.
Darmin pun mengatakan Indonesia masih memiliki kesempatan untuk meyakinkan negara-negara Uni Eropa supaya keputusan tersebut tidak segera ditetapkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News