kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kurangi sampah dan polusi, L’Oréal rilis target pembangunan berkelanjutan hingga 2030


Minggu, 28 Juni 2020 / 13:05 WIB
Kurangi sampah dan polusi, L’Oréal rilis target pembangunan berkelanjutan hingga 2030


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. L’Oréal meluncurkan “L’Oréal for the future” yang merupakan program pembangunan berkelanjutan dan ambisi terbaru dari L’Oréal Group hingga tahun 2030. 

Adapun L’Oréal mempercepat transformasi menuju model bisnis yang menghormati batasan-batasan planet dan memperkuat komitmen pembangunan berkelanjutan dan inklusinya. 

Buktinya, perusahaan kosmetik ini telah mencanangkan tiga periode transformasi bisnisnya. Pertama pada tahun 2025, di mana seluruh lokasi operasi L’Oréal akan mencapai karbon netral melalui peningkatan energi efisiensi dan menggunakan 100% energi terbarukan. 

Baca Juga: Industri Farmasi Mengincar Potensi Bisnis Kecantikan

Kedua, tahun 2030, 100% plastik yang digunakan pada kemasan produk L’Oréal merupakan hasil dari daur ulang atau berasal dari bahan berbasis bio (alam). Ketiga, di tahun 2030 juga, L’Oréal akan mengurangi seluruh emisi gas rumah kaca sebanyak 50% per produk jadi, dibandingkan dengan tahun 2016. 

Jean-Paul Agon, Chairman dan CEO L’Oréal mengatakan, revolusi pembangunan berkelanjutan L’Oréal telah memasuki era baru. 

"Tantangan-tantangan yang dihadapi oleh planet saat ini belum pernah terjadi sebelumnya dan menjadi teramat penting untuk mempercepat upaya pelestarian tempat tinggal yang aman bagi kemanusiaan," kata dia dalam konferensi pers secara virtual, Jumat (26/6). 



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×