kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

Levi's optimis penjualannya tumbuh double digit


Kamis, 26 Maret 2015 / 21:06 WIB
Levi's optimis penjualannya tumbuh double digit
ILUSTRASI. Simak 6 Cara Menggunakan Body Scrub yang Benar, Hasil Maksimal!


Reporter: Febrina Ratna Iskana | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Meski produknya kerap dipalsukan dan mengganggu penjualan dan bisnis Levi's, namun Country Manager PT Levi Strauss Indonesia, Sumesh Wadhaw masih cukup optimis pertumbuhan penjualan produk Levi's pada tahun ini bisa tumbuh double digit.

"Dalam 5 tahun terakhir, kami selalu tumbuh double digit. Saya yakin tahun ini pun kami bisa tumbuh double digit,"ujar Sumesh pada KONTAN, Kamis (26/3).

Salah satu cara untuk mencapai pertumbuhan penjualan tersebut adalah dengan meluncurkan varian produk baru. Sumesh mengaku setiap tahunnya, Levi's Indonesia selalu meluncurkan produk baru setiap tiga bulan sekali. Ini berarti, setiap tahunnya akan ada 4 produk baru Levi's yang akan dilemparkan ke pasaran.

Salah satu produk baru Levi's yang baru saja diluncurkan pada Kami (26/3) adalah Levi's 501 CT. Produk ini merupakan produk baru dengan desain lebih ramping dari versi 501 klasik sebelumnya. Dengan begitu, produk ini terlihat lebih modern.

Produk baru Levi's ini pun diklaim telah mendapatkan respon yang positif dari konsumen di Indonesia. Sebulan sebelum diluncurkan, produk 501 CT ini telah dijual di toko-toko Levi's di Indonesia. "Responnya cukup fantastik, banyak konsumen yang men-tweet tentang produk ini. Dari segi penjualan, dalam satu bulan produk ini telah laku terjual sebanyak 50%,"ujarnya.

Selain mengeluarkan varian produk baru 501 CT, Levi's juga akan segera meluncurkan produk celana jins baru. Sumesh menyebut, produk celana jins baru tersebut merupakan produk celana jins yang adem  jika dipakai oleh konsumen yang disebut cool jeans. "Untuk pertama kalinya, produk Cool Jeans ini akan diluncurkan di Indonesia," kata Sumesh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×