kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.321.000   -16.000   -0,68%
  • USD/IDR 16.675   65,00   0,39%
  • IDX 8.274   121,80   1,49%
  • KOMPAS100 1.150   20,83   1,85%
  • LQ45 828   21,81   2,70%
  • ISSI 292   3,80   1,32%
  • IDX30 433   11,22   2,66%
  • IDXHIDIV20 495   13,50   2,81%
  • IDX80 128   2,92   2,34%
  • IDXV30 137   2,82   2,10%
  • IDXQ30 138   3,59   2,67%

Lippo Karawaci (LPKR) bukukan pra-penjualan Rp 3,1 triliun hingga Agustus 2021


Kamis, 14 Oktober 2021 / 10:30 WIB
Lippo Karawaci (LPKR) bukukan pra-penjualan Rp 3,1 triliun hingga Agustus 2021
ILUSTRASI. CEO Lippo Karawaci John Riady . ANTARA FOTO/Galih Pradipta/pd.


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Handoyo

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) mencatat sampai dengan Agustus 2021, perseroan telah membukukan pra-penjualan sebesar Rp 3,1 triliun. Hal ini diperoleh dari peluncuran produk rumah-rumah tapak dengan harga terjangkau di Lippo Village. 

Di samping itu, LPKR juga membukukan total pendapatan hingga semester I-2021 naik 36% YoY (year on year) menjadi Rp 7,23 triliun dibandingkan tahun sebelumnya. Adapun perseroan turut mencatatkan EBITDA yang naik 102% menjadi Rp 1,95 triliun di semester I-2021. 

Chief Executive Officer LPKR, John Riady mengatakan, kenaikan kinerja pendapatan tersebut telah didukung oleh tumbuhnya pra-penjualan Semester I-2021 yang tumbuh sebesar 122% YoY. “Serta performa Kuartal III/2021 yang terus menunjukkan kinerja positif,” ungkap dia dalam keterangan rilis, Kamis (14/10). 

Baca Juga: Pemegang saham Lippo Karawaci setujui perubahan susuan direksi dan dewan komisaris

 

Lewat kinerja tersebut, LPKR pun telah menaikkan target pra-penjualan tahun 2021 menjadi Rp 4,2 triliun dari target sebelumnya yakni sebesar Rp 3,5 triliun. Di mana angka tersebut naik sebesar 20% jika dibandingkan dengan target yang ditetapkan di awal tahun 2021. 

“Jika target berhasil dicapai, pra-penjualan tahun 2021 akan naik 7% YoY dibandingkan dengan pra-penjualan tahun 2020 sebesar Rp 2,67 triliun,” tutupnya. 

Selanjutnya: LPKR bidik kaum milenial yang gemar berbisnis sambil berinvestasi properti

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×