Reporter: Ivana Wibisono | Editor: Rizki Caturini
KONTAN.CO.ID - PT Ciputra Development Tbk (CTRA) menargetkan marketing sales hingga akhir tahun ini sebesar Rp 8,5 triliun. Hingga saat ini realisasi dari target marketing sales tersebut sudah melebihi Rp 5 triliun.
Realisasi marketing sales tersebut berasal dari realisasi bulan Agustus sebesar Rp 3,85 triliun ditambah penjualan cluster Northwest Hill Citraland Surabaya pada 12 September 2017 lalu sebanyak 680 unit dengan nilai lebih dari Rp 1,105 triliun.
Nilai realisasi target tersebut belum digabung dengan proyek-proyek CTRA lainnya sehingga bila digabung dengan proyek lainnya. Realisasi target marketing sales bisa lebih dari Rp 5 triliun.
"Kami proyeksikan tahun ini ada pertumbuhan 14,8%. Mudah-mudahan bisa kami capai," jelas Direktur PT Ciputra Development Tbk Harun Hajadi saat dihubungi KONTAN, Kamis (14/9).
Namun Ciputra masih khawatir apakah target tersebut akan tercapai lantaran seharusnya pada akhir September nanti marketing sales semestinya sudah mencapai bisa Rp6,3 triliun. Pertengahan tahun ini juga ada beberapa proyek yang revise down dan revise up.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News