kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.894   36,00   0,23%
  • IDX 7.203   61,60   0,86%
  • KOMPAS100 1.107   11,66   1,06%
  • LQ45 878   12,21   1,41%
  • ISSI 221   1,09   0,50%
  • IDX30 449   6,54   1,48%
  • IDXHIDIV20 540   5,97   1,12%
  • IDX80 127   1,46   1,16%
  • IDXV30 135   0,73   0,55%
  • IDXQ30 149   1,79   1,22%

Pabrik Subaru di Thailand dan Malaysia Bakal Ditutup, Bagaimana Peluang Indonesia?


Selasa, 23 Juli 2024 / 09:21 WIB
Pabrik Subaru di Thailand dan Malaysia Bakal Ditutup, Bagaimana Peluang Indonesia?
ILUSTRASI. Newly manufactured cars of the automobile maker Subaru await export in a port in Yokohama, Japan May 30, 2017. REUTERS/Toru Hanai


Sumber: Kompas.com | Editor: Putri Werdiningsih

KONTAN.CO.ID - TANGERANG. Subaru Corporation telah mengumumkan bahwa fasilitas produksi di Thailand dan Malaysia bakal ditutup tahun 2025 nanti. Hal ini dilakukan untuk mengoptimalkan operasional bisnis yang terpusat di Jepang.

Padahal selama ini Thailand dan Malaysia menjadi perpanjangan tangan ke kawasan Asia Tenggara (ASEAN). Malaysia, dan beberapa negara lainnya. Dengan langkah strategis yang diambil prinsipal, Indonesia memiliki peluang untuk mengisi posisi sebagai pusat produksi Subaru di Asia Tenggara.

Meski begitu, rencana lokalisasi produk rupanya masih menunggu sampai penjualan Subaru di Tanah Air bertumbuh signifikan.

Baca Juga: Subaru Klaim Penjualannya Tumbuh 15% YoY

Arie Christopher, Chief Executive Officer Subaru Indonesia bilang penutupan pabrik di Thailand tidak ada ada hubungannya dengan Subaru Indonesia karena produknya 100% berasal dari Jepang.

“Kalau ditanya kemungkinan (produksi CKD Indonesia), pasti ada. Kita harus tunggu sampai pertumbuhan penjualan mencapai titik normal untuk sebuah tipe bisa dilokalisasi. Enggak mungkin jualan masih sedikit, atau volume belum terlalu signifikan langsung lokalisasi,” kata ujar Arie kepada Kompas.com di Tangerang (22/7/2024).

Walau demikian, Arie mengakui bahwa sudah ada pembicaraan dengan prinsipal Subaru untuk melakukan lokalisasi produk. Apalagi penjualan Subaru di Indonesia diklaim selalu memenuhi target yang dicanangkan prinsipal, sejak kembali hadir buat konsumen Tanah Air pada 2022.

Baca Juga: Subaru sambut Ramadhan 1445 H dengan Semangat Kemenangan

“Rencana jangka panjang ada, dan sudah ada pembicaraan juga dengan Subaru Corporation Jepang. Dan kami sama-sama aware, itu yang ingin kami capai meskipun tidak semua line up,” ucap Arie.

“Cuma kan kami punya step, tahun ini ke sini, tahun ini ke sini, sampai pada titik tertentu kami berpikir untuk lokalisasi. Tapi tidak sekarang, nanti,” ujarnya.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pabrik Subaru di Thailand Tutup, Bakal Relokasi ke Indonesia?".


Kompascom+ baca berita tanpa iklan: https://kmp.im/plus6
Download aplikasi: https://kmp.im/app6

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×