Reporter: Agung Hidayat | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Volume penjualan mobil domestik di bulan pertama tahun ini belum memperlihatkan hasil yang menggembirakan. Lantaran permintaan di pasar masih mengalami perlambatan.
Menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), secara umum volume penjualan domestik mobil di bulan pertama tahun ini mencapai 79.983 unit atau turun 2,5% dibandingkan periode yang sama tahun lalu 81.988 unit.
Baca Juga: Jangan nekat bawa kendaraan kalau punya riwayat penyakit jantung
Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menilai periode awal tahun biasanya permintaan belum mengalami lonjakan. "Kami melihat pasar masih belum bergairah," katanya kepada Kontan.co.id, Selasa (18/2).
Meski turun, segmen mobil Low Cost Green Car (LCGC) masih memperlihatkan pertumbuhan meski tipis 0,5% dari 16.962 unit di Januari 2019 menjadi 17.056 unit di Januari 2020. Menurut Amelia, segmen pasar mobil ini masih cenderung stabil.
Di segmen LCGC, Daihatsu memiliki line up mobil Sigra dimana kontribusinya rata-rata setiap tahun mencapai 25% dari total volume penjualan ADM. Mengenai target penjualan, manajemen mempertahankan pangsa pasar seperti tahun lalu dan untuk LCGC setiap bulannya dipatok 4.000 unit.