Reporter: Sofyan Nur Hidayat |
JAKARTA. Pelaku industri di dalam negeri masih menunggu kepastian pasokan gas dari PGN bagi industri pada tahun ini. Maklum, kepastian pasokan gas akan menjadi dasar rencana produksi dan ekspansi yang akan dilakukan perusahaan selama 2012.
Sekretaris Jenderal Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) Elisa Sinaga mengatakan belum ada kepastian berapa pasokan gas yang akan diberikan tahun ini. Dari PGN, menurutnya juga belum bisa menjelaskan alokasi gas untuk industri. "Industri butuh kepastian pemenuhan pasokan gas," ucap Elisa, Jumat (6/1).
Industri keramik merupakan salah satu sektor industri yang sangat bergantung pada pasokan gas. Pada tahun 2011, menurutnya kebutuhan gas untuk industri keramik mencapai 100 mscfd hingga 120 mmscfd. Tapi hanya terpenuhi sebanyak 50 mmscfd. Kebutuhan gas sendiri menurutnya mengalami peningkatan rata-rata 10% per tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News