Reporter: Febrina Ratna Iskana | Editor: Rizki Caturini
KONTAN.CO.ID - PT Pertamina (Persero) meneruskan investasi di Blok Mahakam. Saat ini, Pertamina telah melakukan pengeboran tiga sumur.
Direktur Hulu Pertamina, Syamsu Alam bilang, hasil dari pengeboran tiga sumur tersebut cukup bagus. "Performance bagus, target waktu juga lebih cepat dan mampu lakukan efisiensi," kata Alam, Rabu (16/8).
Dengan hasil tersebut, Pertamina siap berinvestasi lebih banyak dengan melakukan pengeboran di banyak sumur yang ada di Blok Mahakam. Ini sebelum alih kelola pada 1 Januari 2018 mendatang. "Kalau berjalan lancar, pengeboran bisa sampai 14 hingga 15 sumur. Tapi itu tergantung kesiapan juga," imbuhnya.
Pengeboran sumur sebelum masa kontrak Pertamina berjalan, telah menunjukan komitmen Pertamina untuk mempertahankan produksi di blok tersebut. Pertamina pun berharap produksi pada 2018 nanti bisa sama atau lebih besar dari produksi Blok Mahakam saat ini yang mencapai 1 billion cubic feet (BCF).
"Kami tidak bisa prediksi jumlah produksi di 2018. Saat ini produksi masih di atas 1 BCF. Sampai akhir tahun kami optimistis bisa produksi di atas 1 BCF karena sudah drilling sumur-sumur saat ini," kata Alam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News