Sumber: Kompas.com | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) berencana untuk memperluas jangkauan pemberian diskon pembelian bahan bakar minyak ( BBM) jenis Pertalite ke seluruh Pulau Jawa.
Langkah ini merupakan salah satu upaya perseroan dalam mewujudkan program Langit Biru guna mendorong minat masyarakat menggunakan BBM yang lebih ramah lingkungan. Melalui pemberian diskon tadi, harga Pertalite akan menjadi Rp 6.450 per liter atau setara dengan Premium.
"Kami akan masuk seluruh Jawa, jadi Jawa-Bali akan kami geber dahulu," kata Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Mas'ud Khamid dalam gelaran Rapat Dengar Pendapat Komisi VII DPR RI, Senin (5/10).
Baca Juga: Setelah Denpasar dan Jabodetabek, harga Pertalite di Sumatera jadi Rp 6.450 per liter
Hanya saja, diskon tersebut hanya akan dapat dinikmati oleh kendaraan jenis sepeda motor, angkutan umum dengan pelat kuning, dan taksi dengan pelat kuning. Artinya, mobil pribadi atau dinas bakal dikecualikan, sebagaimana yang berlaku di Bali dan Tangerang Selatan sebelumnya.
Mas'ud menambahkan, setelah Pulau Jawa dan Bali pihak Pertamina akan membidik Pulau Sumatra untuk mendorong transaksi penggunaan Premium ke BBM yang lebih ramah lingkungan. Adapun kriteria utama dalam penentuan prioritas wilayah yang akan diterapkan Program Langit Biru ada dua.
Pertama, wilayah dimaksud harus memiliki masyarakat dengan daya beli BBM berkualitas tinggi. "Kedua, konsumsi Premium di kota tersebut masih sangat tinggi. Segmen ini yang kami bidik," pungkas dia. (Ruly Kurniawan)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pertamina Segera Turunkan Harga Pertalite di Pulau Jawa, Dengan Syarat".
Selanjutnya: Pertamina targetkan konsumsi Pertamax dua kali Premium di tahun 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News