kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

PLN Jakarta Raya pastikan suplai listrik ke RS rujukan virus corona aman


Jumat, 20 Maret 2020 / 07:14 WIB
PLN Jakarta Raya pastikan suplai listrik ke RS rujukan virus corona aman
ILUSTRASI. Ilustrasi gardu PLN


Reporter: Dimas Andi | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Unit Induk Distribusi Jakarta Raya melakukan inspeksi kelistrikan terhadap rumah sakit yang menjadi rujukan penanganan virus corona pada Kamis (19/3) petang.

General Manager PLN UID Jakarta Raya Ikhsan Asaad mengatakan, tujuan inspeksi ini adalah untuk memastikan suplai listrik ke rumah sakit rujukan tersebut cukup dan andal. Adapun rumah sakit yang diinspeksi oleh PLN UID Jakarta Raya antara lain Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Rumah Sakit Pertamina Jaya, dan RSPI Sulianti Saroso.

Ia melanjutkan, PLN memantau secara khusus rumah sakit besar yang ada di Jakarta dan sekitarnya yang mana terdapat beberapa pasien yang diisolasi karena masuk dalam kategori Pasien Dalam Pengawasan (PDP), suspect, maupun yang sudah positif terjangkit virus corona.

Baca Juga: Harga gas akan dipatok US$ 6 per mmbtu, bagaimana dampaknya ke tarif listrik?

PLN pun menerapkan Standard Operational Procedure pada rumah sakit besar tersebut. Di antaranya adalah:

  1. Sistem kelistrikan dipasok dari 2 sumber. Apabila sumber listrik utama mengalami gangguan, maka langsung dipindahkan ke sumber listrik cadangan.
  2. Petugas PLN selalu sedia untuk melakukan pengecekan dan pemeriksaan secara real time dan selalu berkoordinasi dengan petugas kelistrikan rumah sakit terkait keberlanjutan pasokan listrik.
  3. PLN juga memberikan bantuan supervisi instalasi listrik milik pelanggan rumah sakit agar pasokan listrik selalu tersedia dan andal.

“Listrik menjadi salah satu sumber energi vital pelayanan di rumah sakit khususnya dalam kondisi pandemi virus corona seperti sekarang ini. Maka dari itu, PLN siap memberikan keandalan dan pasokan listrik yang cukup,” terang Ikhsan dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Jumat (20/3).



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×