kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,14   10,84   1.19%
  • EMAS1.343.000 -0,81%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Properti Masih Menjadi Pilihan Investasi, Pinhome dan Ruma.id Jalin Kerja Sama


Kamis, 26 Oktober 2023 / 11:20 WIB
Properti Masih Menjadi Pilihan Investasi, Pinhome dan Ruma.id Jalin Kerja Sama
ILUSTRASI. Aplikasi transaksi properti Pinhome.


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pinhome, platform proptech end-to-end di Indonesia, bersama dengan Ruma.id, divisi landed development dari Umawar Group (group usaha yang fokus pada usaha properti di Indonesia), resmi melakukan penandatanganan nota kesepakatan (MOU).

Kesepakatan ini dibuat untuk pembuatan proyek perumahan terjangkau bagi milenial dan generasi Z. Langkah ini dilakukan dengan menggabungkan keahlian Ruma.id dalam pengembangan perumahan urban yang inovatif dan berpusat pada kebutuhan pasar.

Lalu berpadu dengan solusi real estate berbasis teknologi dari Pinhome, kerja sama ini akan menciptakan standar baru rumah berkualitas dan terjangkau di Indonesia.

Baca Juga: Tingkatkan Portofolio KPR, Bank Muamalat Gandeng Pinhome

"Sebagai pionir di bidang masing-masing, sinergi antara Pinhome dan Ruma.id akan membuka peluang baru untuk mengubah pasar perumahan," kata Dayu Dara, CEO Pinhome, dikutip dalam keterangan resmi, Kamis (26/10).

Dara melanjutkan, tidak hanya mendukung penanaman modal dan bertindak sebagai platform penjualan, kekuatan Pinhome dalam jaringan dan ekosistem dengan lebih dari 28.000 agen terpercaya, akses kemitraan finansial lebih dari 30 bank, serta pemasaran yang masif dan adanya layanan home service akan membuat kerja sama ini semakin menjanjikan.

Terkait Milenial & Gen Z yang menjadi sasaran utama, Dara menyebut saat ini ada lebih dari 6 Juta pencari property dalam ekosistem Pinhome yang mayoritas termasuk generasi tersebut.

“Mereka bisa mendapatkan opsi pilihan rumah baru yang terjangkau, dengan desain inovatif khas Ruma.id, yang tentunya juga terintegrasi dengan layanan kemitraan finansial dan home service bergaransi," lanjutnya.

Baca Juga: CMO Pinhome, Fibriyani Elastria: Investasi untuk Mandiri Finansial di Hari Tua

Ruma.id, terkenal dengan fokusnya pada penciptaan ruang yang dirancang berdasarkan kebutuhan pasar, melihat kemitraan ini sebagai perubahan paradigma.

Mahdi Kemal Assegaf, Co-Founder Ruma.ID menyatakan, pihaknya akan fokus pada desain perumahan urban yang berpusat pada manusia dan sekarang, dengan dukungan teknologi dan sumber daya Pinhome.

"Kami siap membawa nilai-nilai ini kepada audiens yang lebih luas dan membuat kepemilikan rumah menjadi hal yang semakin inklusif ke depannya," ujarnya.

Sejalan dengan pernyataan tersebut, Dara menambahkan selain semakin inklusif, pihaknya optimis proyek kolaborasi ini akan membuat tren belanja properti tetap hangat paska pandemi.

"Kami percaya, properti masih menjadi salah satu pilihan investasi terbaik saat ini,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×