kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.693.000   3.000   0,18%
  • USD/IDR 16.345   -45,00   -0,28%
  • IDX 6.598   -37,79   -0,57%
  • KOMPAS100 949   -14,20   -1,47%
  • LQ45 740   -10,51   -1,40%
  • ISSI 206   0,15   0,07%
  • IDX30 385   -5,43   -1,39%
  • IDXHIDIV20 462   -8,12   -1,73%
  • IDX80 108   -1,53   -1,40%
  • IDXV30 112   -0,99   -0,88%
  • IDXQ30 126   -1,85   -1,44%

PT Surveyor Indonesia Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir Jabodetabek


Senin, 10 Maret 2025 / 23:50 WIB
PT Surveyor Indonesia Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir Jabodetabek
ILUSTRASI. PT Surveyor Indonesia menyalurkan bantuan korban banjir Jabodetabek


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Surveyor Indonesia (PTSI) menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat terdampak bencana dengan menyalurkan tiga gelombang bantuan bagi korban banjir di wilayah Jabodetabek.

Bantuan ini disalurkan secara bertahap pada 5-7 Maret melalui Serikat Pegawai Surveyor Indonesia (SPASI), Satgas IDSurvey, serta kolaborasi dengan Satgas Bencana BUMN.

Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan, PTSI aktif memastikan masyarakat terdampak menerima bantuan yang dibutuhkan.

Baca Juga: Surveyor Indonesia Sosialisasikan Layanan Berkelanjutan dalam Lingkup Ekonomi Kreatif

Bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban para korban, terutama karena banjir terjadi di tengah bulan Ramadan, di mana banyak warga menjalani ibadah puasa dan membutuhkan dukungan tambahan.

Hingga saat ini, PTSI telah menyalurkan lebih dari 60 paket bantuan berisi sembako, obat-obatan, selimut, dan perlengkapan sanitasi. Bantuan ini didistribusikan ke lebih dari 15 kecamatan terdampak di Jabodetabek.

Tim PTSI bersama mitra relawan terus memantau kondisi di lapangan untuk memastikan distribusi berjalan lancar dan tepat sasaran.

Direktur Utama PT Surveyor Indonesia, Sandry Pasambuna, menegaskan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi bencana banjir yang kerap terjadi di musim hujan.

Baca Juga: Kementerian BUMN dan Surveyor Indonesia Dorong UMKM Naik Kelas, Dukung Asta Cita

"Sebagai The Guardian of Assurance, PTSI berkomitmen hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bidang pengujian, inspeksi, dan sertifikasi, tetapi juga dalam aksi kemanusiaan. Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan mengutamakan keselamatan di tengah cuaca ekstrem," ujar Sandry dalam siaran persnya, Senin (10/3).

Upaya ini merupakan bagian dari komitmen PTSI dalam mendukung ketahanan masyarakat menghadapi bencana serta memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak dalam penanggulangan bencana.

PTSI akan terus berkoordinasi dengan pemangku kepentingan agar bantuan tersalurkan secara efektif dan tepat sasaran.

Dengan langkah ini, PTSI berharap dapat meringankan beban masyarakat terdampak sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya mitigasi bencana dan kesiapan menghadapi kondisi darurat.

Selanjutnya: Kasus Volume Minyakita Disunat, Politisi PDIP: Rakyat Dibohongi Lagi dan Lagi

Menarik Dibaca: Prakiraan Cuaca Jakarta Besok (11/3): Cerah hingga Hujan Berawan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×