kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45916,37   -3,13   -0.34%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Resmi! Whoosh Jadi Nama Baru Kereta Cepat Jakarta Bandung, Ini Artinya


Jumat, 22 September 2023 / 05:50 WIB
Resmi! Whoosh Jadi Nama Baru Kereta Cepat Jakarta Bandung, Ini Artinya


Reporter: Ratih Waseso | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah mengumumkan nama baru untuk kereta cepat Jakarta-Bandung (KCJB). KCJB kini resmi diberi nama Whoosh. 

Pemilihan nama Whoosh dinilai sesuai dengan kecepatan yang dimiliki kereta cepat tersebut saat melaju. Tak hanya menggambarkan kecepatan dari laju kereta, Whoosh juga memiliki kepanjangan Waktu Hemat, Operasi Optimal, Sistem Handal.

"Saya sendiri surprise dapat kata Whoosh, oh bagus juga ya," ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam Konferensi Pers Virtual, Kamis (21/9).

Baca Juga: Izin Operasional Kereta Cepat Terbit Minggu Depan, Beroperasi Penuh 1 Oktober 2023

Pemilihan nama Whoosh merupakan hasil diskusi dengan Presiden Jokowi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Triawan Munaf usai menjajal kereta cepat kerjasama dengan China ini.

"Di lain waktu hampir bersamaan Pak Praktikno dan Pak Presiden dan saya gabung, beliau juga katakan kalau namanya cepat di Indonesia kan "wus wus", kita coba lah. Tapi memang kita cari nama yang sesuai, Whoosh itu cepat, dari berbagai kata yang ada, Whoosh ini yang paling cepat," ceritanya.

Ketua tim panel penilai lomba Identitas Jenama (nama dan logo) Kereta Cepat Indonesia, Triawan Munaf mengatakan, pemerintah membuat sayembara untuk mendesain logo Whoosh. Dimana saat ini sudah ada tiga logo kandidat yang salah  satunya akan dipilih menjadi logo Whoosh. 

Perlombaan pembuatan logo Whoosh kata Triawan sudah dimulai sejak Juli lalu. 

"Naik Whoosh. Jadi nanti (misal) kemana kita akan naik Whoosh. Whoosh dalam bahasa Inggris memang artinya sama, cepat. Kami itu mencari istilah yang tak hanya diterima lokal, tapi internasional juga," ucap Triawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×