kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   -2.000   -0,13%
  • USD/IDR 15.858   20,00   0,13%
  • IDX 7.317   121,20   1,68%
  • KOMPAS100 1.124   19,31   1,75%
  • LQ45 895   18,38   2,10%
  • ISSI 223   2,02   0,91%
  • IDX30 459   9,91   2,21%
  • IDXHIDIV20 553   13,12   2,43%
  • IDX80 129   2,10   1,65%
  • IDXV30 137   2,51   1,87%
  • IDXQ30 153   3,49   2,34%

Ruparupa.com tembus dua juta pengguna


Kamis, 06 Desember 2018 / 17:21 WIB
Ruparupa.com tembus dua juta pengguna
ILUSTRASI. Budiono Darmawan ? Chief Marketing Officer Ruparupa.com


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Ruparupa.com menyampaikan bahwa saat ini bisnisnya bertumbuh cukup signifikan dalam dua tahun terakhir. Tak hanya dari sisi pendapatan, tetapi juga dari sisi pengguna yang bertumbuh cukup baik. Hal ini tak lepas dari kampanye yang masif dilakukan untuk menambah jumlah pengguna dan transaksi.

Teresa Wibowo, Chief of Many Things Ruparupa menyampaikan bahwa saat ini jumlah pengguna terus mengalami pertumbuhan. Secara transaksi terjadi peningkatan tiga kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya, sedangkan dari sisi jumlah pengguna juga meningkat cukup baik. “Kami sudah ada dua jutaan pengguna, lumayan cepat perkembangannya tetapi itu tidak sebanding dengan offline kami,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (6/12).

Oleh karena itu, untuk menjaring lebih banyak pengguna pada tahun depan, perusahaan akan melakukan penetrasi. Salah satunya akan menghadirkan mobile apps sehingga lebih memudahkan bagi pada calon pelanggan untuk mengakses, selain itu dari sisi tampilan juga akan lebih ciamik. “Tahun depan juga triple digit karena kami akan mengoptimalkan konsumer lebih banyak, kami akan mulai launching apps dan seemless experience,” lanjutnya.

Dirinya mengatakan bahwa saat ini industri e-commerce mengalami pertumbuhan lebih dari 20%, namun capaian perusahaan bisa meningkat tiga kali lipat. Harapannya, ke depan pihaknya bisa mempertahankan pertumbuhannya saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×