kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,01   -11,51   -1.23%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Shell kini kembangkan bisnis SPBU lewat program DODO


Rabu, 10 April 2019 / 18:25 WIB
Shell kini kembangkan bisnis SPBU lewat program DODO


Reporter: Febrina Ratna Iskana | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Shell Indonesia mulai agresif berbisnis BBM di Indonesia. Melihat adanya peluang kebutuhan BBM berkualitas, Shell pun mulai gebcar menawarkan kemitraan SPBU dengan model Dealer-Owned Dealer-Operated (DODO/ dibangun & dioperasikan oleh Dealer).

General Manager External Relations Shell, Rhea Sianipar mengatakan Shell memang berkeinginan untuk mengembangkan bisnis SPBU di Indonesia. Salah satunya lewat model DODO.

Untuk program kemitraan SPBU DODO ini, Shell akan membantu mitra sejak awal pemilihan lokasi SPBU, desain dan pengawasan proses pembangunan SPBU, hingga setelah SPBU mulai beroperasi. Namun seluruh investasi akan berasal dari investor. "Kalau DODO itu kan Dealer Owned Dealer operate jadi semua invetasi dealer. Tapi dalam program ada benefit yang diberikan,"kata Rhea ke KONTAN pada Selasa (9/4).

Untuk besaran investasi SPBU berkisar antara Rp 4-7 miliar diluar pengadaan tanah. "Sehingga nilai tersebut bergantung berapa luasan lahan yang akan dikembangkan , dan biasanya luas tanah yang dibutuhkan itu sekitar 1000 - 3000 meter,"jelasnya.

Selain investasi, syarat utama untuk menjadi mitra pemilik SPBU Shell dengan sistem DODO adalah pengusaha lokal yang telah memiliki lokasi yang direncanakan untuk SPBU Shell, serta kesiapan mitra untuk membangun SPBU Shell dalam waktu yang disepakati.

Lokasi yang dipilih adalah berada dalam area pengembangan Shell saat ini dan mitra harus berbadan hukum (PT), serta memiliki komitmen untuk berbisnis ritel SPBU.

Sayangnya Rhea masih enggan menyebut target jumlah SPBU DODO yang akan dibangun tahun ini. "Untuk target yang akan dikejar untuk pengembangan SPBU tentunya ada dan sejalan dengan keinginan kami untuk meningkatkan bisnis kami di Indonesia,"ujar Rhea.

SPBU Shell yang telah beroperasi sejak tahun 2005 di berbagai kota di Indonesia, dengan model Company-Owned, Dealer-Operated (CODO/ dibangun oleh Shell & dioperasikan oleh Dealer), maupun melalui DODO.

Hingga tahun lalu, Shell sudah memiliki 86 SPBU Shell di Indonesia, enam diantaranya dioperasikan dengan model DODO. Salah satunya adalah SPBU Shell Semper yang baru saja dibuka pada tanggal 24 September 2018 yang dioperasikan dengan model DODO ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×