kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Siap masuk pasar Indonesia, ini harga Galaxy Tab S6 keluaran Samsung


Senin, 02 September 2019 / 12:06 WIB
Siap masuk pasar Indonesia, ini harga Galaxy Tab S6 keluaran Samsung


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah secara resmi diperkenalkan pada awal Agustus lalu, Galaxy Tab S6 kini siap untuk masuk ke pasar Indonesia. Tablet anyar penerus dari Galaxy Tab S4 ini dibanderol dengan harga sedikit lebih mahal dibanding saat pertama kali dikenalkan secara global.

Samsung telah membuka keran pre-order pembelian Galaxy Tab S6 di Indonesia mulai Senin (2/9) hingga tanggal Minggu (8/9) mendatang. Pre-order ini digelar Samsung bekerja sama dengan sejumlah e-commerce di Indonesia.

Selama masa pemesanan ini, Samsung membanderol Galaxy Tab S6 seharga Rp 11,9 juta di Indonesia, selisih Rp 1 juta dari harga ketika pertama kali diluncurkan.

Meski demikian, pembeli akan mendapat benefit berupa bonus aksesoris book cover keyboard yang tersedia dalam jumlah terbatas.

Melalui halaman resminya Samsung mengatakan bahwa mekanisme pemesanan awal dapat dilakukan baik di halaman resmi Samsung maupun di platform e-commerce yang telah bekerja sama. E-commerce tersebut di antaranya adalah Bhinneka, Blibli, Bukalapak, Dinomarket, Elevenia, JD, Lazada, Shopee, Erafone, serta halaman resmi Samsung.

Selain itu ada pula sejumlah promo cicilan dengan bunga nol persen untuk kartu kredit tertentu. Namun berdasarkan keterangan dari halaman resmi Samsung, KompasTekno tidak menemukan adanya Galaxy Tab S6 versi 8 GB/256 GB yang bisa dipesan pengguna.

Sementara Galaxy Tab S6 versi 6 GB/128 GB mulai bisa dibeli secara offline pada 12 September mendatang Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S6 Tablet Samsung Galaxy Tab S6 yang merupakan penerus Galaxy Tab S4, mengusung layar AMOLED 10,5 inci dengan resolusi 2.560 x 1.600 piksel. Spesifikasi layar itu serupa dengan Galaxy Tab S4 yang dirilis Agustus 2018 lalu.

Kendati memiliki ukuran dan tipe layar yang sama, Galaxy Tab S6 mengusung desain bezel yang lebih tipis dari pendahulunya. Samsung Galaxy Tab S6 juga lebih tipis, dengan ketebalan 5,7 inci, membuatnya lebih ramping dari iPad Pro.

Di balik dapur pacu, Galaxy Tab S6 dibekali chipset kelas atas, Snapdragon 855 dengan dua pilihan kombinasi RAM dan penyimpanan, yakni 6 GB/128 GB dan 8 GB/256 GB. Kapasitas penyimpanan ini juga bisa diperbesar melalui slot MicroSD hingga 1 TB.

Salah satu nilai jual utama Galaxy Tab S6 adalah stylus S-Pen, yang khas dari Samsung. Stylus ini juga dapat digunakan sebagai tombol shutter untuk mengambil foto dari jarak jauh, serupa fungsi di ponsel Galaxy Note 9.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Harga Samsung Galaxy Tab S6 di Indonesia"
Penulis : Yudha Pratomo
Editor : Reska K. Nistanto

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×