Reporter: Filemon Agung | Editor: Anna Suci Perwitasari
Sementara itu, Sekretaris Perusahaan PT Golde Energy Mines Tbk (GEMS) Sudin Sudiman mengungkapkan, pihaknya saat ini lebih berfokus ada pemenuhan target produksi dan penjualan sesuai target yang ditetapkan dalam Rencana Kerja dan Anggaran Belanja (RKAB) 2023.
"Sejauh ini masih sesuai dengan target yang ditetapkan, produksi di kuartal I 2023 sebesar 10,8 juta ton dan penjualan 11,3 juta ton," kata Sudin kepada Kontan, Selasa (15/6).
Sudin menjelaskan, pihaknya mengapresiasi implementasi HBA yang baru di mana kebijakan tersebut dinilai memberikan dampak positif pada penjualan batubara.
"Terdapat pengurangan pada cost royalty jika dibandingkan dengan perhitungan royalti sebelum formula HBA yang baru," kata Sudin.
Sudin belum bisa merinci lebih jauh pengurangan beban royalti yang terjadi dikuartal I 2023.
Baca Juga: Tren Penurunan Harga Batubara Berpotensi Tekan Kinerja Perusahaan Batubara
Adapun, merujuk pada laporan keuangan GEMS pada tahun 2022, beban royalti perusahaan mencapai US$ 549,44 juta atau meningkat 175,26% yoy dari beban royalti pada 2021 yang sebesar US$ 199,6 juta.
Direktur PT ABM Investama Tbk (ABMM) Adrian Erlangga mengungkapkan, saat ini raihan produksi pada kuartal I 2023 masih dalam kinerja yang positif.
Meski demikian, ia mengakui pihaknya turut merasakan dampak pada peningkatan royalti.
"Ya masih ada diskrepansi (ketidaksesuaian) dari harga jual. Akibatnya royalti jadi mahal," kata Adrian kepada Kontan, Selasa (15/6).
Merujuk Minerba One Data Indonesia (MODI), realisasi penerimaan negara berupa royalti hingga Mei 2023 mencapai Rp 62,5 triliun. Jumlah ini meningkat signifikan dibandingkan tahun 2022 di mana realisasi royalti hingga Mei 2022 tercatat sebesar Rp 26,81 triliun.
Asal tahu saja, merujuk pada Keputusan Menteri ESDM Nomor 119.K/MB.01/MEM.B/2023 tentang Harga Mineral Logam Acuan dan Harga Batubara Acuan Untuk Bulan Juni Tahun 2023, besaran HBA kembali mengalami penurunan dari bulan sebelumnya.
Baca Juga: Laba Melonjak, Emiten Tambang Batubara Diprediksi Royal Bagikan Dividen
HBA kesetaraan nilai kalor 6.322 kcal per kg GAR ditetapkan sebesar US$ 191,26 per ton. Besaran ini turun dari HBA Mei 2023 sebesar US$ 206,16 per ton.
Sementara itu, HBA dalam kesetaraan nilai kalor 5.200 kcal/kg GAR ditetapkan sebesar US$ 112,59 per ton atau turun dari sebelumnya sebesar US$ 119,64 per ton.
Kemudian, untuk HBA dalam kesetaraan nilai kalor 4.200 kcal/kg GAR ditetapkan sebesar US$ 78,53 per ton atau turun dari sebelumnya sebesar US$ 82,83 per ton.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News