kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

TJS Group take over Apartemen Izzara, pembangunan dipastikan jalan terus


Selasa, 04 Mei 2021 / 20:36 WIB
TJS Group take over Apartemen Izzara, pembangunan dipastikan jalan terus


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Yudho Winarto

Pada kesempatan yang sama, Wiria Chakradinata yang juga Direktur TJS Group mengatakan, Izzara Apartment telah menandatangani nota kesepahaman kerja sama (MoU) dengan jaringan hotel internasional Ascott Group, sehingga pemilik dapat menyewakan unitnya dan dikelola sesuai dengan international standar service apartment.

TJS Group telah menggandeng Andy K. Natanael menjadi Konsultan Pemasaran Properti perusahaan. Andy menjelaskan, Izzara memiliki facade yang menarik dengan konsep arsitektur modern yang tetap mencerminkan apartemen berkelas.

“Bangunan apartemen Izzara sudah jadi. Ini yang membuatnya berbeda dari yang lain karena saat pandemi ini tak banyak proyek apartemen yang jadi dan selesai dibangun,” katanya.

Izzara Apartment ditargetkan membidik konsumen kelas atas sebagai pembeli utama. Kalangan yang dikenal dengan sebutan sebagai Sultan itu, kata Andy, sangat pantas untuk memiliki dan tinggal di apartemen mewah ini.

Menurut Andy, tempat tinggal harus mempunyai space atau ruang yang optimal bagi penghuninya serta memberi rasa nyaman dan aman bagi penghuni. Itulah yang ditawarkan Izzara Apartement.

Baca Juga: Apartemen Izzara ditargetkan selesai pada tahun 2018

Proyek apartemen ini  dibangun di atas lahan 3,5 hektare yang terdiri dari dua tower dengan kapasitas 523 unit. Tipe unit apartemen yang ditawarkan bervariasi mulai dari one bedroom hingga 3 bedroom serta unit penthouse. Saat ini, hanya tersisa 130 unit yang dipasarkan.

Harga Izzara Apartemen dibanderol mulai dari Rp 43 juta per meter persegi (m2) untuk unit-unit tanpa furniture. Ke depan, akan mulai dipasarkan unit-unit full furnish dengan kisaran harga Rp 56 juta per m2.

Sebagai informasi, TJS Group merupakan pengembang yang memiliki sejumlah proyek properti, salah satunya adalah proyek apartemen yang bekerjasama dengan Crown Group di Los Angeles, Amerika Serikat dan Mangrove Gaharu yang berlokasi di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×