kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,14   10,84   1.19%
  • EMAS1.343.000 -0,81%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Usai berdandan, Vios tampil lebih segar


Selasa, 07 Mei 2013 / 13:45 WIB
Usai berdandan, Vios tampil lebih segar
ILUSTRASI. Insentif Kartu Prakerja sudah cair sebanyak 95% dengan anggaran Rp 11,7 triliun. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra


Reporter: Margareta Engge Kharismawati | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. PT Toyota Astra Motor (TAM) selaku pemegang merek Toyota di Indonesia kembali menyegarkan produknya. Kali ini, produsen otomotif asal Jepang itu menghadirkan Toyota Vios hasil penyegaran alias facelift.

Informasi saja, Toyota Vios diperkenalkan pertama kali di Indonesia tahun 2003 silam. Dalam kurun waktu 10 tahun, mobil ini sudah mengalami beberapa kali penyegaran. Perubahan secara keseluruhan Toyota Vios terakhir dilakukan pada tahun 2007.

"Dari awal kami sudah mengeluarkan sembilan model sedan, termasuk Vios," kata Johnny Darmawan, President Director PT Toyota Astra Motor dalam peluncuran The All New Vios di Jakarta, Selasa (7/5).

The all new Vios terbaru ini, mengalami perubahan pada desain eksterior dan interior. Dari sisi eksterior, ada perubahan yang signifikan di bagian depan. Kombinasi trapezoidal grille dan desain baru headlamps menampakkan tampilan khas Toyota.

Pada varian tertinggi (G Grade), the all new Vios ini sudah dilengkapi dengan foglamps dan aggressive new projection headlamp. Untuk menunjang pergerakannya, mobil dengan tiga pilihan warna baru ini dibesut dengan fitur baru, yakni aero stabilizing fins dan catamaran shape roof. Fitur ini akan memberikan performa aerodynamics yang lebih sempurna.

Untuk desain interiornya sendiri, untuk the all new Vios (G Grade) telah dilengkapi sistem entertainment berupa konektivitas internet dan aplikasi M-Toyota (berisi informasi mengenai diler dan outlet resmi Toyota, servis berkala, dan panduan singkat berkendaraan).

Mengenai tenaga mesinnya sendiri, the all new Vios masih menggunakan mesin yang sama dari model sebelumnya, yakni 1-NZ FE ETCS-i 1.5 liter 16 valve DOHC engine dengan VVT-i technology.

Adapun mobil dengan tiga pilihan warna baru yakni Red Mica Metallic, Quartz Brown Metallic, dan Silky Beige Metallic dan kapasitas bagasi 506 liter ini, dibanderol mulai dari Rp 242,5 juta per unit untuk area Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×