kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Waskita Toll Road : Tak ada ruas tol milik kami yang tarifnya naik


Minggu, 25 Agustus 2019 / 16:09 WIB
Waskita Toll Road : Tak ada ruas tol milik kami yang tarifnya naik
ILUSTRASI. Ruas jalan tol Pejagan-Pemalang


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Toll Road menyampaikan pada semester II-2019 ini tidak ada ruas tol yang akan disesuaikan tarifnya. Asal tahu saja, saat ini WTR memiliki 18 ruas jalan tol di Pulau Jawa dan Sumatra.

Dari total 18 ruas tol, Waskita Toll Road telah mengoperasikan 10 ruas tol di Jawa dan 1 ruas tol di Sumatra. Sedangkan tujuh ruas lainnya akan beroperasi pada akhir tahun ini hingga tahun depan. 

Alex Siwu, Sekretaris Perusahaan Waskita Toll Road menyampaikan dari 11 ruas tol yang sudah beroperasi tidak ada ruas tol yang akan dinaikkan tarifnya tahun ini. "Di semester ini belum ada ruas tol Waskita Toll Road yang akan disesuaikan tarifnya," ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (23/8).

Baca Juga: Rencana divestasi, Waskita Karya (WSKT) targetkan uji tuntas rampung September 2019

Ia menyebut tahun ini tarif ruas tol Kanci-Pejagan, Pejagan-Pemalang, Pemalang-Batang, Semarang-Batang, Solo-Ngawi, Ngawi-Kertosono, Pasuruan-Probolinggo, Becakayu, Depok-Antasari, Ciawi-Sukabumi, Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi masih sama.

Di luar itu, manajemen juga tengah melakukan penyelesaian proses divestasi lima ruas tol miliknya. Hal ini sesuai rencana bahwa dari total 18 ruas tol, nantinya manajemen akan mempertahankan enam ruas hingga delapan ruas tol sebagai recurring income sembari terus mencari peluang baru.

Baca Juga: Waskita Karya (WSKT) suntikkan dana Rp 1,2 triliun ke Waskita Toll Road

"Proses divestasi lima ruas tol tersebut masih dalam proses, untuk hasilnya diharapkan bisa (selesai) dalam tahun ini. Ada kombinasi (investor asing) dengan investor lokalnya," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×