kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Gojek jaga daya saing para mitra


Sabtu, 14 Juli 2018 / 08:12 WIB
Gojek jaga daya saing para mitra
ILUSTRASI. Paket Siap Online Gojek Telkomsel


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Go-Jek berkomitmen untuk terus menjaga daya saing satu juta mitra Go-Jek demi selalu menjadi pilihan utama masyarakat.

"Kami sangat menghargai aspirasi yang diungkapkan oleh mitra. Prinsipnya, sebagai teknologi enabler, kami memiliki komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan mitra yang tergabung dalam ekosistem kami," tutur Nila Marita, Corporate Affairs Director Go-Jek dalam keterangan resmi, Jumat (13/7).

Secara terpisah,  sebelumnya Presiden Joko Widodo menceritakan pengalamannya menggunakan layanan Go-Food saat memberikan sambutan dalam Puncak Peringatan Hari Koperasi Nasional Ke-71 Tahun 2018.

Jokowi, begitu sapaannya, menceritakan pengalamannya membeli sate pakai layanan Go-Food. "Saya pesan, 30 menit sampai, beli gado-gado enggak usah ke warung gado-gado," ujarnya dalam kegiatan yang dihadiri oleh insan koperasi itu.

Go-Food merupakan fitur layanan pengantaran makanan yang terdapat di aplikasi Go-Jek.

Saat ini terdapat lebih dari 200.000 penjual makanan di Go-Food.

Jokowi menilai kehadiran layanan itu merupakan buah dari perkembangan teknologi berbasis aplikasi di smartphone.

"Perkembangan seperti ini harus kita lihat, semua harus melihat perkembangan-perkembangan seperti ini bagaimana koperasi masuk ke teknologi digital," jelas Jokowi.

Karena itu, Presiden meminta agar insan koperasi di Indonesia mampu memahami perubahan teknologi yang begitu cepat di era digital.

Go-Jek juga akan fokus membantu para mitra mengelola keuangan, menekan pengeluaran, serta memberikan proteksi bagi dirinya dan keluarga.

Secara aktif dan terus menerus Go-Jek mengajak para mitra untuk mempergunakan akses layanan yang telah disediakan khusus untuk mitra Go-Jek, mulai dari BPJS Ketenagakerjaan dan asuransi terjangkau, tabungan haji, tabungan umroh, kredit pemilikan rumah, diskon perawatan kendaraan, hingga bantuan potongan harga pulsa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×