kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

HOOQ genjot penjualan lewat kemitraan dengan operator seluler


Senin, 04 Juni 2018 / 21:07 WIB
HOOQ genjot penjualan lewat kemitraan dengan operator seluler
ILUSTRASI. Nonton Film via Hooq


Reporter: Harry Muthahhari | Editor: Sofyan Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Layanan video on demand HOOQ dalam waktu dekat akan menjalin kerjasama dengan operator seluler Smartfren. Kerjasama itu akan berbentuk bundling paket kuota internet sekaligus kuota layanan streaming film ke pelanggan Smartfren.

Country Manager HOOQ Indonesia Guntur S Siboro belum bisa menjelaskan detil kerjasama itu. Hingga saat ini, HOOQ telah bekerja sama dengan sejumlah operator seluler dan layanan televisi berbayar seperti Telkomsel, Telkom (IndiHome), Firstmedia, dan penyedia layanan internet Bolt.

"Sistemnya bundling. Bundling yang ditawarkan kontennya semua," jelas Guntur pada Senin (4/6).

Guntur menambahkan, upaya itu salah satunya untuk menjangkau masyarakat daerah yang sulit mendapat akses menonton film. Selain itu, hal itu memudahkan pihak HOOQ untuk memperkenalkan brand ke masyarakat.

Telkomsel misalnya, disebut Guntur menjadi penyumbang pelanggan terregistrasi terbanyak selama dua tahun. Tidak disebutkan berapa angka persisnya, namun data terakhir menunjukkan pelanggan terregistrasi HOOQ sudah mencapai 22 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Berita Terkait



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×