kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

J.CO Donuts & Coffee tambah 50 gerai tahun ini


Selasa, 17 Oktober 2017 / 16:00 WIB
J.CO Donuts & Coffee tambah 50 gerai tahun ini


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - PT JCO Donuts & Coffee terus melakukan ekspansi usaha di sektor ritel kafe. Perusahaan yang bergerak pada penjualan donat, kopi dan frozen yogurt ini terus meningkatkan jumlah toko.

Selly Sumardi, Marketing Communications Supervisor PT JCO Donuts & Coffee mengatakan, saat ini J.CO memiliki total gerai mencapai 232 gerai. Berdasarkan situs resmi perusahaan ini, Jakarta menjadi kota dengan jumlah gerai terbanyak dengan jumlah 59 gerai. Namun sebaran gerai J.co sudah mencapai Banda Aceh hingga Jayapura di Mall Jayapura.

“(Tahun ini) kemungkinan akan tambah 50 toko lagi,” ujarnya kepada KONTAN, Selasa (17/10).

Sayang dirinya belum merinci dari target penambahan 50 gerai baru tahun ini sudah berapa yang terealisasi. Yang jelas, ekspansi pembukaan gerai J.co tidak seluruhnya menggunakan kocek sendiri. Perusahaan ini juga membuka program kemitraan waralaba atau franchise yang melibatkan investasi dari masyarakat yang ingin membuka gerai J.CO. 

Saat ini J.CO sudah hadir di 53 kota di Indonesia dan di beberapa negara di antaranya Malaysia, Singapura, Filipina, Hongkong dan Arab Saudi. Gerai di Hongkong dan Arab Saudi merupakan gerai terbaru. Ekspansi tersebut baru saja dilakukan pada tahun ini. Sayangnya pihaknya tidak merinci ekspansi pembukaan gerai baru di luar negeri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU

[X]
×