kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PRJ Jadi Ajang Genjot Penjualan Roda Dua


Senin, 14 Juni 2010 / 07:16 WIB
PRJ Jadi Ajang Genjot Penjualan Roda Dua


Reporter: Nadia Citra Surya |


JAKARTA. Berbeda dengan momen pameran pada umumnya, acara Pekan Raya Jakarta (PRJ) yang diadakan Pemerintah Provinsi DKI lebih banyak dimanfaatkan oleh Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) atau diler sepeda motor untuk menggenjot penjualan.

Selain rentang waktu pameran yang mencapai sebulan, minat pengunjung untuk datang ke lokasi acara yang berlangsung di Jakarta Internasional Expo Kemayoran ini juga cukup tinggi. "Segmen kelas pengunjungnya pun relatif sesuai dengan segmen pasar sepeda motor," kata Ketua Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI) Gunadi Sindhuwinata.

Tak heran, para ATPM dan diler yang mengikuti pameran di PRJ pun pasang target penjualan yang cukup tinggi.

PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) misalnya, mentargetkan selama satu bulan pameran di PRJ, pihaknya bisa menjual sedikitnya 5.000 unit motor Yamaha. "Kami melibatkan 60 perusahaan diler Yamaha yang kami gilir kesempatan pamerannya, setiap dua hari ada empat diler," kata Irfan Sandi Kusuma Staff Divisi Promosi YMKI kepada KONTAN Sabtu (12/6).

Bahkan Honda yang dalam pameran di PRJ menyerahkan penyelenggaraannya pada main distributor wilayah Jakarta-Tangerang yakni PT Wahana Makmur Sejati berani pasang target penjualan mencapai 6.000 unit. "Tujuan kami mengikuti pameran ini memang untuk hard selling," ujar Olivia Widyasuwita, Dealer Development Head, Marketing Department PT Wahana Makmur Sejati.

Selain Honda dan Yamaha, ATPM lainnya seperti Kawasaki dan Minerva pun optimis bisa menjual ribuan unit selama pameran berlangsung. "Kami targetkan bisa jual 3.500 unit pada PRJ tahun ini," kata Freddyanto Basuki, Manager Marketing and Research Development PT Kawasaki Motor Indonesia.

Sementara Minerva menargetkan penjualannya selama PRJ bisa mencapai 2.000 unit. "Naik 25% dari tahun lalu yang mencapai 1.600 unit," kata Presiden Direktur PT Minerva Motor Indonesia (PT MMI) Kristianto Goenadi.

Olivia mengatakan animo masyarakat untuk membeli sepeda motor dalam PRJ tahun ini memang terlihat sangat besar. Terbukti dari penjualan yang berhasil diraup Honda hingga Sabtu kemarin telah mencapai 500 unit. Padahal PRJ baru dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada Kamis (10/6) malam. "Kami sendiri merasa sangat surprise," cetusnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×