kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Produk konsumer topang kinerja Tigaraksa Satria (TGKA) di semester I-2018


Senin, 13 Agustus 2018 / 14:53 WIB
Produk konsumer topang kinerja Tigaraksa Satria (TGKA) di semester I-2018
ILUSTRASI. PT Tigaraksa Satria Tbk (TGKA)


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tigaraksa Satria Tbk (TGKA) sepanjang semester I-2018 mencatatkan kinerja yang baik. Perusahaan ini berhasil bertumbuh baik dari sisi topline maupun bottom line.

Pertumbuhan tersebut disebabkan segmen Fast-moving consumer goods (FMCG) dan educational product yang mengalami peningkatan cukup baik. Pendapatan perusahaan di semester I tercatat sebesar Rp 5,32 triliun atau meningkat 8,35% dari sebelumnya Rp 4,91 triliun.

Sektor FMCG untuk kebutuhan rumah tangga yang tercatat sebesar Rp 4,98 triliun. Disusul kemudian oleh segmen LPG, kompor dan blender sebesar Rp 178,59 miliar dan buku pendidikan sebesar Rp 166,77 miliar.

Lianne Widjaja, Presiden Direktur TGKA menyampaikan, semester I-2018 banyak ditopang oleh pertumbuhan di consumer product dan educational product. Sedangkan pendapatan dari LPG, kompor dan blender dibawah Blue Gas masih belum bertumbuh sesuai dengan ekspektasi.

“Sebenarnya di semester I itu memang peningkatan dan growth dari consumer produk itu membaik dari tahun lalu, FMCG sudah membaik dan kemudian di divisi educational product di semester I itu growth-nya lebih tinggi dari target,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Senin (13/8)

Dirinya mengatakan bahwa tahun ini startegi untuk mengembangkan digital akan berkontribusi positif terhadap kinerja perusahaan. Seperti diketahui, perusahaan sudah mulai mengembangkan e-retail untuk lebih efektif dan efisien.

Tahun ini dirinya optimis kinerja akan lebih baik ketimbang tahun lalu, apalagi perusahaan mengatakan dengan masuk ke digitalisasi otomatis pasar perusahaan juga meluas.

Perlu diketahui, laba tahun berjalan perusahaan di semester I mengalami peningkatan 33,82% dari Rp 107,37 miliar menjadi Rp 143,68 miliar. "Terlihat dari semester I pertumbuhan cukup baik, tetapi mungkin belum akan tinggi sekali ya bertumbuh high single digit lah," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

[X]
×