kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45928,35   -6,99   -0.75%
  • EMAS1.321.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

RS Bunda rambah hotel dan restoran


Selasa, 03 April 2018 / 21:30 WIB
RS Bunda rambah hotel dan restoran


Reporter: Annisa Heriyanti | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  Menginjak usia ke 45 tahun, PT Bundamedik Healtcare System mulai ekspansi ke bidang non rumahsakit. Seperti properti dan restoran. Ini seiring dengan pencanangan pengelola RS Bunda itu pada tahun ini sebagai tahun inovasi.

Ekspansi tersebut, tidak terlepas dari kondisi para pasien di rumahsakit tersebut yang kebanyakan berasal dari luar kota malah luar negeri. Untuk itu, perlu ada fasilitas penunjang. Seperti tempat penginapan berupa hotel serta restoran.

Kebetulan, perusahaan tersebut sudah punya hotel yang baru beroperasi enam bulan dengan label Cordela Norwood Hotel. Hotel tersebut berada di dekat RS Bunda di bilangan Menteng, Jakarta Pusat. Nah, tingkat okupansi hotel tersebut terbilang tinggi, rata-rata 90% dengan kapasitas 41 kamar. Sekitar 50% tamu hotel tersebut berasal dari keluarga pasien RS Bunda.

Asal tahu saja, hotel tersebut dikelola oleh Cordela Group yang menginduk ke Omega Hotel Management Group.

Melihat data tersebut, Bundamedik pun tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Perusahaan ini langsung menambah fasilitas restoran di hotel tersebut yang berlokasi di lantai paling atas dengan nama Sixth On Roof Top yang menyuguhkan pemandangan Jakarta dari level ketinggian.

Lantaran menyasar keluarga pasein, menu makanan dari restoran tersebut adalah menu sehat dengan harga Rp 20.000 sampai Rp 98.000 per porsi. "Karena kami datang dari industri kesehatan yang pasti resto memiliki konsep non alkohol, oleh karena itu menu yang sehat dan berkualitas" tukas Dr Ivan Sini, Pendiri sekaligus Presiden Komisaris Sixth On Roff Top, Selasa(3/4).

Untuk mendirikan hotel berikut restoran yang baru beroperasi, Ivan merocoh kocek hingga Rp 30 miliar. Sayang, ia tidak merinci target pendapatan yang dibidik dari bisnis restoran termasuk hotel.

Yang jelas, ia berharap, adanya fasilitas hotel dan restoran tersebut bihsa mempermudah aktivitas bagi para keluarga pasien RS BUnda.

Saat ini, Bundamedik sudah mengelola enam rumahsakit di bawah bendera RSIA Bunda. Sedangkan untuk tahun ini, belum ada rencana untuk menambah rumahsakit lagi. Tapi tahun depan, pihaknya bakal menambah satu rumahsakit lagi di Bekasi. "Setelah itu kami juga akan membuat dua RS Bunda lagi, tapi saya belum bisa kasih bocoran" timpalnya ke KONTAN.CO.ID.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×